PERBANDINGAN ANALISIS CLUSTER DENGAN METODE PAUTAN TUNGGAL (SINGLE LINKAGE) DAN METODE K-MEANS

SULIJA HIDAYATI, NIM. 04610032 (2011) PERBANDINGAN ANALISIS CLUSTER DENGAN METODE PAUTAN TUNGGAL (SINGLE LINKAGE) DAN METODE K-MEANS. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (Perbandingan Analisis Cluster Dengan Metode Pautan Tunggal (Single Linkage) dan Metode K-Means)
SULIJA HIDAYATI - NIM. 04610032 PERBANDINGAN ANALISIS CLUSTER DENGAN METODE PAUTAN TUNGGAL (SINGLE LINKAGE) DAN METODE K-MEANS.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (Perbandingan Analisis Cluster Dengan Metode Pautan Tunggal (Single Linkage) dan Metode K-Means )
BAB II, III, IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (667kB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan analisis cluster adalah mengelompokkan objek-objek berdasarkan karakteristik yang dimiliki objek tesebut yaitu dengan membandingkan objek berdasarkan ukuran kemiripan. Ukuran kemiripan pada penelitian ini yang dipakai adalah ukuran jarak yaitu jarak Euclidean distance. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan dua metode analisis cluster yaitu metode Single Linkage dengan metode K-Means serta mengetahui langkah-langkah dari kedua metode tersebut. Data yang dipakai pada penelitian ini untuk proses pengclusteran dari kedua metode Single Linkage dan metode K-Means yaitu empat rasio profitabilitas dari 27 bank yang terdiri dari rasio BEP, ROE, ROA, dan NPM. Dari hasil penelitian metode Single Linkage yaitu untuk variabel BEP terdapat 3 cluster, variabel ROE 4 cluster, variabel ROA 3 cluster dan variabel NPM 3 cluster. Sedangkan untuk metode K-Means yaitu variabel BEP 3 cluster, variabel ROE 3 cluster, variabel ROA 3 cluster, dan variabel NPM 3 cluster. Berdasarkan hasil yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa metode Single Linkage lebih bagus dalam mengelompokkan 27 bank dari pada metode K-Means karena untuk menentukan pusat cluster pada metode Single Linkage dilakukan perhitungan jarak terhadap 27 objek bank dan hasil pengclusterannya disajikan dalam bentuk dendogram, sedangkan pada metode K-Means pemilihan pusat cluster sembarang (acak) dan hasil pengclusteran tergantung pada pusat cluster serta pada metode K-Means banyaknya cluster ditentukan sebelumnya. div

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information / Supervisor: Pembimbing: 1. Sri Utami Zuliana, M. Sc. 2. Sunaryati, SE, M. Si
Uncontrolled Keywords: Analisis cluster, metode Single Linkage, metode K-Means.
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Matematika (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 22 Jul 2013 16:26
Last Modified: 15 Dec 2016 08:31
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/5200

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum