PENGARUH HIBRIDISASI BUDAYA TERHADAP IDEOLOGI DAN RITUS BERAGAMA DALAM NOVEL CHICAGO KARYA ALAA AL-ASWANY

Angga Mustaka Jaya Putra, NIM.: 20201011009 (2022) PENGARUH HIBRIDISASI BUDAYA TERHADAP IDEOLOGI DAN RITUS BERAGAMA DALAM NOVEL CHICAGO KARYA ALAA AL-ASWANY. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH HIBRIDISASI BUDAYA TERHADAP IDEOLOGI DAN RITUS BERAGAMA DALAM NOVEL CHICAGO KARYA ALAA AL-ASWANY)
20201011009_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (15MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH HIBRIDISASI BUDAYA TERHADAP IDEOLOGI DAN RITUS BERAGAMA DALAM NOVEL CHICAGO KARYA ALAA AL-ASWANY)
20201011009_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (13MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian yang berjudul ―Pengaruh Hibridisasi Budaya Terhadap Ideologi dan Ritus Beragama Dalam Novel Chicago Karya Alaa Al-Aswany‖ membahas tentang pengaruh hibridisasi budaya dalam novel ―Chicago” Karya Alaa Al-Aswany. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan dan menganalisis serta mengetahui pengaruh proses hibridisasi budaya dalam ideologi dan ritus beragama terhadap imigran Mesir dalam novel ―Chicago”. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik membaca dan teknik mencatat. Data penelitian berupa kata-kata, frase-frase, klausa, kalimat atau paragraf yang menunjukkan proses pengrauh hibridisasi budaya dalam novel ―Chicago” karya Alaa Al-Aswany. Hasil analisis data menunjukkan hibridisasi budaya dalam novel ―Chicago” terjadi akibat pengaruh akulturasi budaya, terdapat dua model akulturasi budaya dalam novel ―Chicago” pertama yaitu, asimilasi yaitu keadaan yang membuat para imigran Mesir meninggalkan budaya asal mereka dan menganut budaya baru yaitu budaya lokal Chicago, Amerika. Hal ini terlihat ketika Naji di Chicago yang merasakan pertentangan budaya asalnya, dengan budaya lokal Chicago, Amerika sehingga menjadikannya melakukan prilaku yang bertolak dengan ajaran dan ritus beragamanya. Kedua, akulturasi model separasi, yaitu dimana imigran Mesir melakukan interaksi rendah dengan menyisakan ruang dan mempertahankan budaya asal yaitu, Mesir. Hal tersebut terlihat ketika Prof. Ro‘fat yang sangat memegang teguh budaya lokal, Chicago, Amerika tetapi tidak menghendaki ajaran tersebut terjadi kepada putrinya, Sarah. Yang berdampak pada empat dimensi keberagamaan menurut Stark dan Glock yaitu; dimensi keyakinan, pengamalan, penghayatan, dan praktik ibadah.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Ridwan, M. Hum
Uncontrolled Keywords: Hibridisasi Budaya, Akulturasi Budaya, “Chicago”, Alaa Al-Aswany.
Subjects: Budaya dan Agama
Kesusastraan Arab > Novel - Fiksi
Divisions: Fakultas Adab dan Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Arab (S2)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 08 Sep 2022 12:15
Last Modified: 08 Sep 2022 12:15
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/52811

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum