Nisrina Rindana Putri, NIM.: 18102020047 (2022) PROSES BIMBINGAN KELOMPOK HYBRID PADA SISWA(I) TUNANETRA DI MTs LB/A YAKETUNIS YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (PROSES BIMBINGAN KELOMPOK HYBRID PADA SISWA(I) TUNANETRA DI MTs LB/A YAKETUNIS YOGYAKARTA)
18102020047__BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (4MB) | Preview |
|
Text (PROSES BIMBINGAN KELOMPOK HYBRID PADA SISWA(I) TUNANETRA DI MTs LB/A YAKETUNIS YOGYAKARTA)
18102020047_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya fenomena pandemi covid-19 yang membuat pemerintah menerapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Akibat kebijakan tersebut, pemerintah menerapkan sistem pembelajaran secara hybrid pada siswa, baik sekolah umum maupun sekolah luar biasa. Kesulitan pembelajaran hybrid dialami oleh siswa pada sekolah luar biasa karena adanya keterbatasan secara fisik. Salah satu sekolah luar biasa dengan kekhususan tunanetra (SLB A) yaitu MTs LB/A Yaketunis Yogyakarta. Seluruh kegiatan pembelajaran dilakukan secara hybrid termasuk bimbingan kelompok. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, memahami, dan mendeskripsikan proses bimbingan kelompok hybrid pada siswa(i) tunanetra di MTs LB/A Yaketunis Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif dengan pendekatan fenomenologi dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini yaitu 1 guru BK dan 5 siswa(i) tunanetra di MTs LB/A Yaketunis Yogyakarta. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi. Metode analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses bimbingan kelompok hybrid pada siswa(i) tunanetra di MTs LB/A Yaketunis Yogyakarta terdiri dari 4 tahap, yaitu tahap pembukaan, tahap peralihan, tahap kegiatan dan tahap penutup. Teknik yang digunakan dalam bimbingan kelompok adalah diskusi dan ceramah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | Pembimbing: Nur Fitriyani Hardi, M.Psi. |
Uncontrolled Keywords: | Bimbingan Kelompok Hybrid, Siswa(i) Tunanetra, Disabilitas |
Subjects: | Bimbingan Konseling DISABILITAS |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam (S1) |
Depositing User: | Muh Khabib, SIP. |
Date Deposited: | 19 Sep 2022 10:35 |
Last Modified: | 19 Sep 2022 10:35 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/53159 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
View Item |