PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PAI SISWA KELAS V SD MUHAMMADIYAH CONDONGCATUR SLEMAN DI ERA NEW NORMAL

Revi Amalia, NIM.: 18104010042 (2022) PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PAI SISWA KELAS V SD MUHAMMADIYAH CONDONGCATUR SLEMAN DI ERA NEW NORMAL. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PAI SISWA KELAS V SD MUHAMMADIYAH CONDONGCATUR SLEMAN DI ERA NEW NORMAL)
18104010042_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PAI SISWA KELAS V SD MUHAMMADIYAH CONDONGCATUR SLEMAN DI ERA NEW NORMAL)
18104010042_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah ketika berakhirnya pandemi dan berada di era new normal terutama di dunia Pendidikan. Tentu bukan hal yang mudah untuk menerapkan pembelajaran tatap muka bagi sekolah, terlebih guru PAI ketika menjalankan peran sebagai motivator. Banyak sekali upaya yang telah dilakukan guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar siswa, apalagi pada masa pembelajaran tatap muka era new normal ini. Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Mengetahui peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar PAI siswa kelas V SD Muhammadiyah Condongcatur Yogyakarta di era new normal; 2) Faktor penghambat yang dialami guru untuk memainkan perannya dalam meningkatkan motivasi belajar. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan dan bersifat deskriptif kualitatif. Prosedur pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi, observasi, dan wawancara. Dalam teknis analisis data, peneliti mengumpulkan data, mereduksi data, menyajikan data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data pada penelitian ini menggunakan triangulasi sumber, teknik, dan waktu. Hasil penelitian ini adalah: 1) Gambaran proses pembelajaran PAI Siswa Kelas V SD Muhammadiyah Condongcatur Sleman di era new normal yakni guru dan siswa tetap menggunakan protokol kesehatan sesuai SOP dari awal hingga akhir pembelajaran. Kegiatan pembelajaran menggunakan metode yang bervariasi; 2) Peran Guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa kelas V SD Muhammadiyah Condongcatur Sleman di era new normal meliputi: a) Membangkitkan semangat dan motivasi siswa ketika mengajar, b) Menciptakan suasana yang kondusif, nyaman, dan menyenangkan, c) Memberikan pujian dalam keberhasilan siswa, d) Mengomentari dan memberi masukan pada pekerjaan siswa; 3) Faktor penghambat yang dialami guru dalam meningkatkan motivasi belajar PAI siswa kelas V SD Muhmammaidyah Condongcatur Sleman di era new normal yakni: a) Kurangnya semangat dan motivasi siswa terhadap pelajaran PAI, b) Keaktifan siswa dalam belajar masih kurang, c) Faktor lingkungan pertemanan yang kurang sesuai, d) Peran orang tua yang kurang memperhatikan anaknya dalam belajar, e) Penyalahgunaan teknologi informasi dan komunikasi, seperti penggunaan gadget.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Drs. Nur Munajat, M.Si.
Uncontrolled Keywords: Peran, Motivasi, New Normal
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: S.Sos Sofwan Sofwan
Date Deposited: 22 Sep 2022 14:58
Last Modified: 22 Sep 2022 14:58
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/53356

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum