Siti Khafsoh, NIM.: 16690026 (2022) IDENTIFIKASI MODEL MENTAL SISWA PADA MATERI TERMODINAMIKA MENGGUNAKAN INSTRUMEN TWOTIER MULTIPLE CHOICE THERMODYNAMIC DIAGNOSTIC TEST (TTMC-TDT). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (IDENTIFIKASI MODEL MENTAL SISWA PADA MATERI TERMODINAMIKA MENGGUNAKAN INSTRUMEN TWOTIER MULTIPLE CHOICE THERMODYNAMIC DIAGNOSTIC TEST (TTMC-TDT))
16690026_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
|
![]() |
Text (IDENTIFIKASI MODEL MENTAL SISWA PADA MATERI TERMODINAMIKA MENGGUNAKAN INSTRUMEN TWOTIER MULTIPLE CHOICE THERMODYNAMIC DIAGNOSTIC TEST (TTMC-TDT))
16690026_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Model mental memiliki peranan penting dalam sistem kognitif manusia. Dengan menggali model mental peserta didik, dapat diketahui proses konstruksi pemahaman yang dilakukan oleh peserta didik dalam memahami materi tertentu. Tujuan dari penelitian ini mengidentifikasi model mental siswa pada konsep Hukum Termodinamika dan mengetahui konsistensi siswa dalam menggunakan model mental. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Penelitian ini melibatkan 261 siswa sekolah menengah atas yang telah mempelajari materi hukum termodinamika. Sampel tersebut dipilih menggunakan teknik stratified random sampling. Instrumen penelitian menggunakan Two-Tier Multiple Choice Thermodynamic Diagnostic Test (TTMC-TDT). Hasil jawaban siswa pada tes tersebut kemudian dianalisis menggunakan analisis model. Dengan metode ini, pengetahuan alternatif siswa dan probabilitas siswa menggunakan pengetahuan tersebut dalam berbagai konteks yang setara dapat dinilai secara kuantitatif. Wawancara semiterstruktur kemudian dilakukan kepada sembilan siswa untuk menggali model mental secara lebih mendalam. Terdapat satu model mental yang digunakan siswa dalam menjawab ketiga konsep hukum termodinamika yaitu model 3 model campuran. Konsep yang masuk dalam model 3 adalah konsep hukum 0 termodinamika; hukum I termodinamika dan hukum II termodinamika. Nilai eigen dalam konsep hukum 0 termodinamika 0.99; hukum I termodinamika 0.99 dan hukum II termodinamika 1.00. Nilai eigen sebesar (>0.65) menunjukan peserta didik konsisten dalam menggunakan model mental
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | Pembimbing : Joko Purwanto, M.Sc. |
Uncontrolled Keywords: | model mental, analisis model, termodinamika, TTMC-TDT. |
Subjects: | Pendidikan Fisika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika (S1) |
Depositing User: | S.Sos Sofwan Sofwan |
Date Deposited: | 03 Oct 2022 15:47 |
Last Modified: | 03 Oct 2022 15:47 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/53783 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
![]() |
View Item |