Ening Herniti, - (2022) Nosi Prefiks Se- dalam Cerpen di albayaanaat.com. In: REFLEKSI KAJIAN BAHASA, SASTRA, DAN BUDAYA. Idea Press, Yogyakarta, pp. 37-52. ISBN 978-623-484-010-0
|
Text (Nosi Prefiks Se- dalam Cerpen di albayaanaat.com)
30. Nosi Prefiks Se- dalam Cerpen di albayaanaat.pdf - Published Version Download (5MB) | Preview |
|
|
Text (Surat Pernyataan)
surat-surat-pernyataan1666037787.pdf - Published Version Download (22kB) | Preview |
Abstract
Prefiks se- memiliki beberapa nosi bergantung pada kata yang dilekatinya. Namun, ada juga prefiks se- yang zero makna. Hal ini terjadi karena ada dan tidak adanya nosi prefiks se- tidak hanya pada kata yang dilekatinya, tetapi juga konteks kalimat turut andil dalam menentukannya. Ada sembilan nosi prefiks se- dalam dua belas cerpen yang dipublikasikan di albayaanaat.com. Prefiks se- bernosi ‘satu’ seperti kata seperempat, sebuah, seorang, sekali, setahun, sepekan, seminggu, semalam, sejengkal, setapak, serangkai, seekor, sepasang, selembar, segelas, sekelas, dan sedusun. Prefiks se- bernosi ‘sebanding sama’, yakni kata sebaya. Prefiks se- bernosi ‘asing atau tidak dikenal’ adalah kata seseorang. Prefiks se- bernosi "tidak tentu" seperti kata sesuatu. Prefiks se- bernosi ‘amat atau sangat’ seperti kata sekali. Prefiks se- bernosi ‘seperti’, yakni kata seusiaku. Prefiks se- bernosi ‘reduplikasi’, yakni kata sesekali. Prefiks se- bernosi ‘setinggi’ tampak pada kata selutut. Sementara itu, prefiks se- yang tidak bernosi terdapat pada kata semakin, setelah, sebelum, selepas, sejenak, sebelah, seolah-olah, sebentar, dan sebagai.
Item Type: | Book Section |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Prefik Se-; Cerpen; Bahasa Indonesia; Morfologi |
Subjects: | BAHASA > Bahasa Indonesia |
Divisions: | Buku |
Depositing User: | Dra. Khusnul Khotimah, SS, M.IP - |
Date Deposited: | 18 Oct 2022 03:32 |
Last Modified: | 18 Oct 2022 03:32 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/54258 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
![]() |
View Item |