KOMUNIKASI PERSUASIF PADA RUBRIK HIKMAH MAJALAH SUARA HIDAYATULLAH

Bustanul Arifin, NIM.: 97212319 (2003) KOMUNIKASI PERSUASIF PADA RUBRIK HIKMAH MAJALAH SUARA HIDAYATULLAH. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (KOMUNIKASI PERSUASIF PADA RUBRIK HIKMAH MAJALAH SUARA HIDAYATULLAH)
97212319_Bab I_Bab IV_Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (KOMUNIKASI PERSUASIF PADA RUBRIK HIKMAH MAJALAH SUARA HIDAYATULLAH)
97212319_Bab II_Bab III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Informasi merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia disamping kebutuhan sandang pangan dan papan. Kemudian bagaimana komunikasi tersebut mampu menjadi suatu yang menarik perhatian, meyakinkan serta menyentuh atau menggerakkan subyek atau komunikan. Dalam penyampaian informasi tentunya membutuhkan media komunikasi yang hendaknya mampu membawa konskuwensi baru dalam hal pemberian rangsangan terhadap persepsi dan tingkah laku manusia. Salah satu media komunikasi adalah majalah, sebagai contohnya adalah Suara Hidayatullah yang mengemban misi dakwah Islamiyah merupakan satu dari sekian banyak media komunikasi yang berbentuk sebuah majalah mingguan. Dalam Penelitian ini, subyeknya adalah rubrik hikmah di majalah suarc1. hidayatullah dari edisi J anuari 2000 sampai J anuari 2002 yang semuanya berjumlah 20 edisi. Obyek penelitian merupakan atau hal yang hendak diteliti oleh peneliti.29Obyek penelitian dalam penelitian ini adalah isi dari teks didalam materi rubrik hikmah majalah suara hidayatullah dilihat dari segi persuasi yang ada didalamnya. Sumber data dalam penelitian ini adalah dokumentasi (hasil cetakan) majalah suara hidayatullah· khususnya adalah rubrik hikmah yang diterbitkan dari edisi Januari 2000 sampai edisi J anuari 2002 dan data-data yang terkait dengan penelitian ini, terutama dengan majalah suara hidayatullah. Analisa data yang kami gunakan selanjutnya adalah metode Content analisist ( metode analisis isi ). Dalam penelitian ini yang menjadi titik berat analisanya ada pada elemen isi materi, yaitu pada komunikasinya. Kesimpulan penelitian ini adalah: 1. Ada beberapa bentuk komunikasi persuasif dalam rubrik hikmah majalah Suara Hidayatullah dari edisi Januari 2000 hingga Januari 2002, antara laian adalah sebagai berikut a. Cognitive Dissonance "Berpunya Jangan Kikir, Miskin Jangan Mengemis" b. Pay Off and Fear Hearing "Dengan kata lain, tidak ada satupun manusia dimuka bwni ini yang dibiarkan oleh Allah berlalu tanpa mendapatkan ujian. Apalagi mereka yang mengaku sebagai orang beriman, maka pengakuan itu perlu pembuktian" c. Emphaty "Selama tujuh tahun, Nabi Ayyub mengalami penderitaan yang panjang. Kulitnya digerogoti ulat hingga dagingnya mengelupas" d. Packing "Orang-orang seperti ini laksana air hujan yang tidak terlalu deras, sehingga mendatangkan manfaat dimanapun berada" e. Red Hearing Jawaban ini sangat sederhana, tapi cukup mengena " f. Assosiasi "Yang terpenting bagi kita adalah perasaan dalam menjalalani ujian, seseorang yang merasa dalam ujian tentu akan selalu mempersiapkan diri sebaik-baiknya. Seorang pelajar SMU yang akan mengakhiri masa belajarnya, akan bersungguh-sungguh agar bisa lulus EBTA" 2. Persuasi yang terdapat dalam rubrik hikmah majalah suara hidayatullah secara teori mencakup keenam teknik persuasi sebagaimana telah dijelaskan, melalui beberapa kalimat yang secara psikologis dapat merangsang pembaca sesuai dengan teori kebutuhan manusia. 3. Dalam penerapannya, pada rubrik hikmah terdapat enam bentuk teknik persuasi yang sesuai dengan teori persuasi yang ada. Akan tetapi ada beberapa kalimat yang terdapat dalam rubrik hikrnah yang tidak persuasif dan terkesan berat dalam penyampaian pesan. Juga terdapat beberapa teknik dalam beberapa kalimat yang tidak dapat dikategorikan sebagai kalimat persuasif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Drs. Sukriyanto, M.Hum
Uncontrolled Keywords: Majalah Suara Hidayatullah; rubrik; komunikasi; pesan
Subjects: Ilmu Komunikasi
Dakwah > Media Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam (S1)
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 10 Nov 2022 13:54
Last Modified: 10 Nov 2022 13:54
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/54982

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum