PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR PAI MATERI SHOLAT MELALUI PENERAPAN STRATEGI MODELING THE WAY PADA SISWA KELOMPOK B BA AISYIYAH POLENGAN KEC. SRUMBUNG KAB. MAGELANG

Tri Hadiyati, NIM.: 09411168 (2011) PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR PAI MATERI SHOLAT MELALUI PENERAPAN STRATEGI MODELING THE WAY PADA SISWA KELOMPOK B BA AISYIYAH POLENGAN KEC. SRUMBUNG KAB. MAGELANG. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR PAI MATERI SHOLAT MELALUI PENERAPAN STRATEGI MODELING THE WAY PADA SISWA KELOMPOK B BA AISYIYAH POLENGAN KEC. SRUMBUNG KAB. MAGELANG)
BAB I, BAB IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR PAI MATERI SHOLAT MELALUI PENERAPAN STRATEGI MODELING THE WAY PADA SISWA KELOMPOK B BA AISYIYAH POLENGAN KEC. SRUMBUNG KAB. MAGELANG)
BAB II, BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

h) pada siswa kelompok B BA Aisyiyah Polengan. Dari hasil observasi secara langsung di kelompok B melalui pra siklus penelitian tindakan dapat diketahui bahwa metode yang digunakan oleh guru bidang studi PAI materi sholat yang belum secara penuh mengedepankan pembelajaran aktif dan cenderung terjadi komunikasi satu arah; artinya siswa cenderung pasif dalam pembelajaran. Hal ini dapat dilihat dari kesiapan dan keaktifan siswa pada saat pembelajaran berlangsung, hal ini juga tampak dengan adanya hasil belajar yang belum maksimal artinya belum mencapai hasil yang diinginkan. Kesiapan dan motivasi siswa dalam pembelajaran menggambarkan adanya upaya untuk menguasai materi sholat yang diajarkan. Obyek penelitian ini adalah di BA Aisyiyah Polengan Kabupaten Magelang dengan populasi 49 siswa yang terbagi dalam 2 kelompok yaitu kelompok A 18 siswa, sedangkan kelompok B 31 siswa,. Dalam penelitian ini digunakan satu kelompok untuk menerapkan strategi Modeling The Way dalam pembelajaran PAI materi sholat yaitu kelompok B yang berjumlah 31 siswa. Setelah dilaksanakan tindakan melalui pembelajaran strategi Modeling The Way yaitu dengan langkah-langkah sebagai berikut : 1). Guru menyampaikan suatu topik tertentu, dalam hal ini adalah materi Sholat. 2). Siswa dibagi kedalam beberapa kelompok. 3). Guru menunjuk salah satu siswa untuk dijadikan model. 4). Siswa memperhatikan dan menirukan apa yang dilakukan model yang telah dipilih. dengan menciptakan suasana pembelajaran aktif maka suasana kelas menjadi hidup, siswa menjadi semangat belajar dan hasil belajar maksimal. Penelitian dilaksanakan dalam tiga tahap yaitu tahap prasiklus, siklus I, siklus II dan siklus III. Pada tahap prasiklus motivasi belajar siswa mempunyai prosentase 32%. Pada siklus I setelah dilaksanakan tindakan motivasi belajar siswa meningkat menjadi 48 %. Dengan kategori kurang Sedangkan pada siklus II setelah diadakan observasi pelaksanakan tindakan pada siklus II motivasi belajar mengalami peningkatan yaitu motivasi siswa diprosentasekan menjadi 74% dengan kategori sedang, sedangkan pada siklus III motivasi siswa mengalami peningkatan yang signifikan yaitu 90% dengan kategori tinggi. Hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti membuktikan bahwa ada peningkatan motivasi belajar siswa kelompok B pada PAI materi sholat melalui strategi Modeling The Way Peningkatan ini dapat dilihat dari prosentase motivasi siswa dalam pembelajaran pada tahap pra siklus. siklus I, siklus II dan siklus III.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Karwadi, M.Ag
Uncontrolled Keywords: Tindakan Kelas, Motivasi Belajar, Metode Pembelajaran
Subjects: Pendidikan > Metode Pembelajaran
Psikologi > Motivasi
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 29 Nov 2022 09:17
Last Modified: 29 Nov 2022 09:17
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/55245

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum