PENERAPAN TOTAL QUALITY SERVICE PADA BIRO PERJALANAN UMRAH PT. NEEKOI WISATA YOGYAKARTA

Reza Muhammad Nurusyifa, NIM.: 18102040117 (2022) PENERAPAN TOTAL QUALITY SERVICE PADA BIRO PERJALANAN UMRAH PT. NEEKOI WISATA YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENERAPAN TOTAL QUALITY SERVICE PADA BIRO PERJALANAN UMRAH PT. NEEKOI WISATA YOGYAKARTA)
18102040117_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PENERAPAN TOTAL QUALITY SERVICE PADA BIRO PERJALANAN UMRAH PT. NEEKOI WISATA YOGYAKARTA)
18102040117_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi pentingnya kualitas pelayanan pada biro perjalanan umrah untuk meningkatkan pelayanannya kepada jamaah. PT Neekoi Wisata Yogyakarta yang bergerak dalam bidang pelayanan umrah berusaha memberikan pelayanan terbaik dan memberikan kemudahan kepada jamaah untuk menunaikan ibadah ke tanah suci dengan menawarkan berbagai fasilitas dan pelayanan yang menjamin seperti akomodasi, kesehatan, transportasi, serta konsumsi. Maka dari itu kualitas pelayanan merupakan hal yang sangat penting dan perlu diperhatikan bagi biro perjalanan umrah, dengan kualitas pelayanan yang baik maka akan dapat memberikan kepuasan kepada para jamaah. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data penelitian ini diperoleh dari data primer berupa wawancara, observasi dan dokumentasi, serta data sekunder berupa literatur yang relevan serta mendukung pembahasan penelitian. Teknik pengumpulan data melalui metode wawancara, observasi, dan dokumentasi dengan pihak terkait. Teknik pengolahan dan analisis data dilakukan melalui pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian penerapan total quality service pada biro perjalanan umrah PT. Neekoi Wisata Yogyakarta ditinjau melalui teori Parasuraman, melalui lima dimensi pokok yaitu Tangibles, pegawai berpenampilan rapi, dan kenyamanan tempat pelayanan. Reliability, pegawai yang cekatan, dan menyampaikan informasi dengan jelas. Responsiveness, merespon pertanyaan dengan baik dan jelas, serta memberikan solusi apabila ada keluhan. Empathy, Mendahulukan kepentingan jamaah, dan melayani dengan sopan. Assurance, memberikan jaminan pelayanan terbaik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Dra. Hj. Mikhriani, M.M
Uncontrolled Keywords: Total Quality Service, Biro Perjalanan, Layanan Umrah
Subjects: Manajemen > Manajemen Perusahaan
Manajemen
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 01 Feb 2023 11:18
Last Modified: 01 Feb 2023 11:18
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/55744

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum