ARSITEKTUR MASJID MARGOYUWONO

Nur Achadiyah Hidayati, NIM.: 06120001 (2011) ARSITEKTUR MASJID MARGOYUWONO. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (ARSITEKTUR MASJID MARGOYUWONO)
BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (ARSITEKTUR MASJID MARGOYUWONO)
BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR·.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Masjid adalah tempat yang sangat penting bagi ummat muslim. Baik sebagai aktivitas keagamaan maupun aktivitas sosial. Masjid sebagai agen perubahan bagi ummat Islam baik yanng bersifat vertikal maupun horizontal. Kemajuan umat Islam berkembang apabila ada suatu kekuatan sosial yang dimotori oleh individu, kelompok serta institusi sosial keagamaan yang bersifat dinamis. Di samping itu, Masjid juga digunakan sebagai tempat untuk meningkatkan kualitas kehidupan umat Islam. Dalam studi ini memfokuskan pada Masjid Margoyuwono Kraton Yogyakarta yang berlokasi di sebelah timur Alun-alun Selatan yang beralamatkan di Jl. Langenastran Lor No.9 Kraton Yogyakarta. Masjid Margoyuwono digunakan sebagai tempat kegiatan keagamaan dan kemasyarakatan oleh umat Islam langenastran Kraton. Masjid tersebut merupakan pusat dakwah Islam kepada jama’ah dan juga sekaligus menjadi pusat aktivitas sosial masyarakat. Kegiatannya meliputi, kajian tafsir Al-Qur’an dan hadis, perayaan hari besar Islam yang berdimensi sosial, lomba kreatifitas anak, musabaqah tilawatil qur’an, serta Taman Pendidikan Al-Qur’an bagi anak-anak kecil untuk menambah wawasan tentang keagamaan mereka. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan instrumen pengumpulan data melalui studi pengumpulan data, pengujian data, analisis data, data berupa kepengurusan Masjid Margoyuwono Kraton Yogyakarta. Hal yang sangat penting yaitu wawancara dengan pihak yang berkompeten. Objek penelitian ini adalah arstitektur Masjid Margoyuwono. Penelitian ini merupakan penelitian budaya yang mendeskripsikan dan menganalisa akulturasi budaya yang ada. Dalam Penelitian ini menggunakan teori akulturasi. Teori akulturasi memadukan antara budaya lama dengan budaya baru yang mendiami masjid tersebut. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui sejarah berdirinya masjid serta akulturasi budaya yang mendiaminya. Kesimpulan dari penulisan penelitian ini adalah adanya sebuah tulisan yang mampu mengangkat citra Masjid Margoyuwono yang urgen di wilayah keraton. Di samping mengenai sejarah dan kehidupan sosial yang dikaji, peneitian ini juga membahas dan mengupas arsitektur Masjid Margoyuwono. Masjid Margoyuwono merupakan pusat kegiatan keagamaan dan sosial kemasyarakatan Keraton dan sekitarnya yang mengemban tugas untuk masyarakat untuk menyampaikan dan menanamkan ajaran-ajaran Islam dalam kehidupan masyarakat dengan cara memaksimalkan melalui aktivitas serta interaksi sosial dengan berbagai lapisan masyarakat, sehingga tercipta kondisi keberagaman yang kondusif, peka terhadap persoalan sosial, damai dan sejahtera sesuai ajaran Islam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Maharsi, M.Hum
Uncontrolled Keywords: Masjid, Aktivitas Keagamaan, Umat Muslim
Subjects: Sejarah Peradaban / Kebudayaan Islam
Masjid
Divisions: Fakultas Adab dan Ilmu Budaya > Sejarah Kebudayaan Islam (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 16 Mar 2023 11:02
Last Modified: 16 Mar 2023 11:02
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/57211

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum