PENGARUH INVESTASI, LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, UKURAN PERUSAHAAN, DAN LEVERAGE KEUANGAN TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEND PAYOUT RATIO

Sri Afiana, NIM.: 07390105 (2011) PENGARUH INVESTASI, LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, UKURAN PERUSAHAAN, DAN LEVERAGE KEUANGAN TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEND PAYOUT RATIO. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH INVESTASI, LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, UKURAN PERUSAHAAN, DAN LEVERAGE KEUANGAN TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEND PAYOUT RATIO)
BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH INVESTASI, LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, UKURAN PERUSAHAAN, DAN LEVERAGE KEUANGAN TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEND PAYOUT RATIO)
BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kebijakan dividen (dividend policy) menentukan berapa banyak dari keuntungan yang harus dibayarkan kepada pemegang saham dan berapa banyak yang harus ditanam kembali di dalam perusahaan. Laba yang ditahan merupakan salah satu sumber dana yang terpenting untuk membiayai pertumbuhan perusahaan, tetapi dividen membentuk arus uang yang semakin banyak mengalir ke tangan para pemegang saham. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh variabel yakni investasi, likuiditas, profitabilitas, pertumbuhan perusahan, ukuran perusahaan, dan leverage keuangan terhadap dividend payout ratio. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar dalam kategori Jakarta Islamic Index (JII) yang mengeluarkan dividen tahun 2007-2010. Populasi diambil berdasarkan kriteria tertentu dan diperoleh 85 perusahaan dengan periode empat tahun. Teknik penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Data yang digunakan berasal dari laporan keuangan tahunan yang dipublikasikan dan dinyatakan dalam mata uang rupiah. Penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda yang telah terlebih dahulu lolos uji asumsi klasik. Hasil persamaan regresi menunjukkan bahwa dari enam variabel rasio keuangan yang digunakan, dua diantaranya yakni investasi dan likuiditas mampu mempengaruhi secara signifikan, sedangkan variabel lainnya yaitu profitabilitas, pertumbuhan perusahan, ukuran perusahaan, serta leverage keuangan tidak signifikan mempengaruhi kebijakan dividend payout ratio.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: H. Syafiq M. Hanafi, S.Ag., M.Ag. dan Sunarsih, S.E., M.Si
Uncontrolled Keywords: Dividend Payout Ratio, Investasi, Likuiditas, Profitabilitas, Pertumbuhan Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Leverage Keuangan
Subjects: Ekonomi Keuangan
Manajemen > Manajemen Perusahaan
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Keuangan Islam (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 18 Apr 2023 12:46
Last Modified: 18 Apr 2023 12:46
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/58106

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum