ANALISIS KOMUNIKASI INTERPERSONAL PUSTAKAWAN DALAM MERAIH KEBERHASILAN AKREDITASI DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS ISLAM MALANG

Mifta Olievia Wardhani, S.IP, NIM.: 20200012089 (2023) ANALISIS KOMUNIKASI INTERPERSONAL PUSTAKAWAN DALAM MERAIH KEBERHASILAN AKREDITASI DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS ISLAM MALANG. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (ANALISIS KOMUNIKASI INTERPERSONAL PUSTAKAWAN DALAM MERAIH KEBERHASILAN AKREDITASI DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS ISLAM MALANG)
20200012089_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (ANALISIS KOMUNIKASI INTERPERSONAL PUSTAKAWAN DALAM MERAIH KEBERHASILAN AKREDITASI DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS ISLAM MALANG)
20200012089_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tahapan akreditasi yang dilakukan Perpustakaan Universitas Islam Malang, mengetahui bagaimana bentuk komunikasi apa saja yang dilakukan oleh pihak perpustakaan selama masa akreditasi serta menganalisis bagaimana komunikasi interpersonal antar pustakawan selama masa akreditasi di Perpustakaan Universitas Islam Malang hingga dapat meraih keberhasilan akreditasi “A”. Penelitian ini berjenis kualitatif deskriptif. Pengumpulan data penelitian dilakukan melalui observasi, wawancara semi terstruktur kepada pustakawan yang terlibat dalam kegiatan akreditasi, serta dokumentasi. Data penelitian dianalisis melalui reduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan. Didasarkan dari hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa: (1) Tahapan akreditasi di Perpustakaan Universitas Islam Malang dimulai dari tahapan persiapan, penyusunan borang, pengajuan akreditasi, mengirimkan berkas akreditasi, penilaian, dan pengumuman hasil nilai akreditasi. Pada tahapan penilaian, kegiatan visitasi di perpustakaan Unisma ditiadakan dikarenakan bertepatan dengan pandemi, sehingga penilaian didasarkan pada kelengkapan dokumen akreditasi yang dikumpulkan. (2) Perpustakaan Universitas Islam Malang melakukan komunikasi secara intens selama masa akreditasi dengan pihak internal perpustakaan dan pihak eksternal seperti pimpinan universitas. Hasil temuan menunjukkan bahwa kepala perpustakaan juga berinisiatif melakukan komunikasi dengan Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia (FPPTI) dan perpustakaan perguruan tinggi lain yang menjadi rekan kerjasamanya untuk mempersiapkan dan berkonsultasi terkait penulisan borang akreditasi. Bentuk komunikasi selama masa akreditasi tersebut dilakukan dengan mempertimbangkan aspek transmisi, pemahaman, dan konsistensi. (3) Selama berkomunikasi, pustakawan tim akreditasi Perpustakaan Unisma menerapkan aspek komunikasi interpersonal seperti keterbukaan, empati, dukungan, sikap positif, dan kesetaraan (equality). Kelima aspek tersebut sudah ditunjukkan dengan baik dalam proses komunikasi selama akreditasi. Melalui penerapan kelima aspek komunikasi interpersonal tersebut selama masa akreditasi akan memberikan kemudahan bagi pustakawan tim akreditasi untuk berkoordinasi dan bekerjasama dalam menyusun dokumen akreditasi. Hasil penyusunan dokumen akreditasi yang baik tersebut akan berdampak pada keberhasilan pustakawan untuk meraih nilai akreditasi “A”.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Sri Rohyanti Zulaikha, S.Ag., SS., M.Si
Uncontrolled Keywords: interpersonal communication; librarian; library accreditation
Subjects: Ilmu Perpustakaan dan Informasi
Perpustakaan > Perpustakaan Perguruan Tinggi
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Interdisciplinary Islamic Studies > Ilmu Perpustakaan dan Informasi
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 04 May 2023 14:08
Last Modified: 04 May 2023 14:08
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/58300

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum