POLA ASUH ORANG TUA DAN PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERILAKU ANAK DI MASA PANDEMI COVID-19

Najwa, NIM.: 19200010062 (2023) POLA ASUH ORANG TUA DAN PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERILAKU ANAK DI MASA PANDEMI COVID-19. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (POLA ASUH ORANG TUA DAN PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERILAKU ANAK DI MASA PANDEMI COVID-19)
19200010062_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (POLA ASUH ORANG TUA DAN PENGGUNAAN GADGET TERHADAP PERILAKU ANAK DI MASA PANDEMI COVID-19)
19200010062_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang gaya pola asuh orang tua pada masa pandemi COVID-19. Gaya pola asuh orang tua dapat memberikan dampak berupa hal negatif dan positif pada perilaku anak. Oleh sebab itu, gaya dan strategi pola asuh orang tua yang sesuai pada masa pandemi sangat diperlukan untuk meminimalisir dampak negatif yang bisa diterima oleh anak. Studi kasus gaya pola asuh orang tua dibagi dengan tiga gaya, yaitu pola asuh yang bersifat otoriter, demokratis, dan permisif yang menjadi acuan dari gaya pola asuh yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Peneliti tertarik untuk mengetahui gaya pola asuh di Desa Harusan Telaga. Pertanyaan utama penelitian ini adalah bagaimana pola asuh orang tua dalam menghadapi dampak gadget terhadap perilaku anak dan bagaimana strategi orang tua dalam mengatasi problematika pola asuh. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, penelitian ini dilakukan dengan observasi di lapangan dan wawancara secara langsung ke Desa Harusan Telaga dengan orang tua yang tinggal di sana. Hasil penelitian yang didapat melalui 10 responden yang terjadi dari keluarga menunjukkan bahwa gaya pola asuh mereka berbeda-beda. Gaya pola asuh demokratis mendominasi dalam penerapanya dengan total 5 orang tua, 4 orang tua menerapkan gaya pola asuh otoriter dan 1 orang tua menggunakan gaya pola asuh pemisif. Problematika yang dihadapi oleh pola asuh orang tua pada masa pandemi COVID-19 adalah kesehatan mental dan pembelajaran jarak jauh anak. Kesehatan mental mencakup ekonomi, waktu dan jenis pekerjaan orang tua. Kemudian, pembelajaran jarak jauh mencakup akses sumber daya pengasuh yang terbatas pada pembelajaran jarak jauh selama pandemi COVID-19. Sehingga, hasil menunjukkan bahwa strategi pola asuh yang digunakan untuk mengurangi kesehatan mental orang tua dan pembelajaran jarak jauh anak adalah menggunakan mediasi orang tua dan pengawasan.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Sunarwoto, S.Ag., M.A.
Uncontrolled Keywords: pola asuh; gadget; perilaku anak
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Covid-19
Pola Asuh
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Interdisciplinary Islamic Studies > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 31 May 2023 13:32
Last Modified: 31 May 2023 13:32
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59008

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum