RESILIENSI PEREMPUAN BURUH PABRIK TERHADAP TEKANAN SOSIO EKONOMI KELUARGA DI MASA PANDEMI COVID-19 Studi : perempuan buruh pabrik di Desa Bulan, Kecamatan Selopampang, Kabupaten Temanggung

Biola Reksa Nagara, NIM.: 19102050001 (2023) RESILIENSI PEREMPUAN BURUH PABRIK TERHADAP TEKANAN SOSIO EKONOMI KELUARGA DI MASA PANDEMI COVID-19 Studi : perempuan buruh pabrik di Desa Bulan, Kecamatan Selopampang, Kabupaten Temanggung. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (RESILIENSI PEREMPUAN BURUH PABRIK TERHADAP TEKANAN SOSIO EKONOMI KELUARGA DI MASA PANDEMI COVID-19 STUDI : PEREMPUAN BURUH PABRIK DI DESA BULAN, KECAMATAN SELOPAMPANG, KABUPATEN TEMANGGUNG)
19102050001_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (RESILIENSI PEREMPUAN BURUH PABRIK TERHADAP TEKANAN SOSIO EKONOMI KELUARGA DI MASA PANDEMI COVID-19 STUDI : PEREMPUAN BURUH PABRIK DI DESA BULAN, KECAMATAN SELOPAMPANG, KABUPATEN TEMANGGUNG)
19102050001_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Resiliensi sangatlah dibutuhkan dalam diri seseorang dalam menghadapi suatu masalah. Secara garis besar resiliensi merupakan suatu kemampuan seseorang dalam menghadapi suatu masalah, berada dalam tekanan serta seseorang mampu bertahan bahkan keluar dar masalah yang sedang dihadapinya. Seperti yang dilakukan oleh para perempuan buruh parbrik, dimana mereka memiliki tekanan ekonomi dari keluarga. Para buruh tersebut turut bekerja dikarenakan pendapatan suami mereka yang tiddak cukup untuk memenuhi kebuuthan keluarga yang semakin meningkat terutama pada saat pandemi Covid- 19. Pada saat pandemi Covid-19 yang berdampak salah satunya pada sektor ekonomi, kebutuhan sehari-hari yang meningkat dengan pendapatan yang sama membuat para buruh perempuan memiliki permasalahan dalam dirinya selain itu ditambah dengan permasalahan yang timbul dari dalam keluarganya untuk itu para perempuan buruh pabrik harus memiliki resiliensi yang baik. Penelitian ini menggunakan teori resiliensi dan berlokasi di Desa Bulan Kecamatan Selopampang Kabupaten Temanggung. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dalam proses pengumpulan data peneliti menggunakan teknik wawancara, observasi serta dokumentasi. Hasil dari penelitian ini para informan mampu membentuk meresiliensi diri dalam menghadapi masalah sebagai buruh pabrik dalam menghadapi tekanan sosio-ekonomi keluarga. Dari 7 faktor pembentuk resiliensi tidak semua digunakan oleh para informan untuk menghadapi tekanan sosio ekonomi keluarga. Selain faktor pembentuk resiliensi, terdapat 3 sumber resiliensi yang ada yaitu I have, I am, I can, dari ketiganya sangat berpengaruh dalam pembentukan resiliensi dan juga tidak dapat mengandalkan satu sumberr saja. Dari 5 informan, terdapat 2 informan yang dalam dirinya terdapat ketiga sumber tersebut ialah ibu NN dan ibu Ma. Dari 5 informan, terdapat 2 informan yang dalam dirinya terdapat ketiga sumber tersebut ialah NN dan Ma. Untuk informan lain seperti L tidak mendapatkan dukungan dari lingkungan sekitarnya. Informan lain RD dan TW sama-sama mendapatkan dukungan dari lingkungan sekitarnya, hanya saja RD tidak ada kepercayaan dalam dirinya, berbeda dengan TW yang tidak memiliki upaya dalam menangani masalah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Idan Ramdani, S.Sos.I., M.A.
Uncontrolled Keywords: resiliensi; perempuan buruh pabrik; kebutuhan ekonomi keluarga; Covid-19
Subjects: Kesejahteraan Sosial
Covid-19
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Kesejahteraan Sosial (S1)
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 22 Jun 2023 15:28
Last Modified: 13 Mar 2024 13:19
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59216

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum