PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUASAN JEMAAH UMRAH PT. ZHAFIRAH MITRA MADINA YOGYAKARTA

Choirunisa Nur Fahmadin, NIM.: 19102040057 (2023) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUASAN JEMAAH UMRAH PT. ZHAFIRAH MITRA MADINA YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUASAN JEMAAH UMRAH PT. ZHAFIRAH MITRA MADINA YOGYAKARTA)
19102040057_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUASAN JEMAAH UMRAH PT. ZHAFIRAH MITRA MADINA YOGYAKARTA)
19102040057_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya biro travel haji dan umrah yang bermunculan membuat persaingan antara satu dengan yang lain. Sehingga dibutuhkan adanya pelayanan yang memuaskan dari jasa biro travel tersebut. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dan kepercayaan terhadap kepuasan jemaah umrah PT. Zhafirah Mitra Madina Yogyakarta baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Metode yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah non probability sampling dengan sampling purposive yaitu teknik pengambilan sampel yang dilakukan dengan pertimbangan tertentu. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif responden, analisis statistik deskriptif variabel, uji asumsi klasik (normalitas, multikolinearitas, dan heteroskedastisitas), dan uji hipotesis (uji F, uji T, uji koefisien determinasi, dan analisis regresi linier berganda). Hasil penelitian uji hipotesis dengan menggunakan uji F diperoleh nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Sehingga hipotesis mayor yang menduga bahwa kualitas pelayanan dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kepuasan jemaah umrah PT. Zhafirah Mitra Madina Yogyakarta diterima. Hasil uji T hipotesis minor pertama dan kedua sama yaitu 0,000 < 0,05 sehingga kedua hipotesis diterima. Sedangkan hasil uji koefisien determinasi variabel kualitas pelayanan (X1) dan kepercayaan (X2) memberikan sumbangan pengaruh terhadap variabel kepuasan (Y) sebesar 63,7% sedangkan sisanya sebesar 36,3% dipengaruhi oleh variabel lain.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Drs. M. Rosyid Ridla, M.Si.
Uncontrolled Keywords: kualitas pelayanan; kepercayaan; PT. Zhafirah Mitra Madina Yogyakarta
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 21 Jul 2023 13:50
Last Modified: 21 Jul 2023 13:50
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59972

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum