STRATEGI PENGEMBANGAN KETERAMPILAN BERKOMUNIKASI SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MAN 2 KEBUMEN

Qory Ayu Nur Fatmawati, NIM.: 19104010094 (2023) STRATEGI PENGEMBANGAN KETERAMPILAN BERKOMUNIKASI SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MAN 2 KEBUMEN. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (STRATEGI PENGEMBANGAN KETERAMPILAN BERKOMUNIKASI SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MAN 2 KEBUMEN)
19104010094_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (STRATEGI PENGEMBANGAN KETERAMPILAN BERKOMUNIKASI SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MAN 2 KEBUMEN)
19104010094_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pengembangan keterampilan berkomunikasi penting untuk dikembangkan karena dapat membantu siswa dalam memahami pesan dan informasi yang disampaikan oleh guru dalam bentuk materi pelajaran. Dalam hal ini pembelajaran SKI dengan menggunakan strategi yang tepat berperan dalam proses pengembangan keterampilan berkomunikasi siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan mendeskripsikan bagaiman strategi pengembangan keterampilan berkomunikasi siswa dalam pembelajaran SKI beserta faktor pendukung dan tantanan yang dihadapi guru dalam melakukan strategi tersebut. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan metode deskriptif . Adapun pengumpulan datanya menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan tiga tahap yakni reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah : 1) Strategi pengembangan keterampilan berkomunikasi lisan siswa yakni dengan menggunakan strategi diskusi kelompok, presentasi mandiri/kelompok, jigsaw, debat aktif, eveyone is a teacher here, dan the power of two. 2) Strategi mengembangkan keterampilan tertulis siswa dengan menerapkan strategi mind mapping/ peta konsep, membuat makalah, dan membuat ringkasan atau rangkuman. 3) Strategi mengembangkan kompetensi mendengarkan siswa secara efektif yakni dengan menggunakan metode ceramah dengan disertai cerita menarik dan hiburan agar siswa tidak jenuh, kemudian dengan menonton video pembelajaran. 4) Faktor Pendukung Strategi Pengembangan Keterampilan Berkomunikasi Siswa dalam Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di MAN 2 Kebumen: kondisi siswa yang aktif, sarana dan prasarana yang mendukung, keterampilan guru mengaitkan materi dengan situasi perkembangan zaman, dan dukungan dari sekolah untuk meningkatkan kompetensi guru. 5) Tantangan yang dihadapi adalah dari siswa yang kurang aktif meskipun sudah diupayakan oleh guru, dan dari faktor internal guru yakni kurangnya membagi waktu sehingga persiapan mengajar menjadi terbengkalai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Prof. Dr. Eva Latipah, M.Si.
Uncontrolled Keywords: Strategi Pembelajar, Keterampilan Berkomunikasi, Pendiidkan Sejarah Kebudayaan Islam
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 11 Oct 2023 14:16
Last Modified: 11 Oct 2023 14:16
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/61141

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum