KONSELING BEHAVIORAL TERAPI SEBAGAI PENANGGULANGAN DISTRES PSIKOLOGIS PADA SANTRI BARU DI PONDOK PESANTREN DARUSSALAM BLOKAGUNG

Abdul Karim, NIM.: 20200012019 (2023) KONSELING BEHAVIORAL TERAPI SEBAGAI PENANGGULANGAN DISTRES PSIKOLOGIS PADA SANTRI BARU DI PONDOK PESANTREN DARUSSALAM BLOKAGUNG. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (KONSELING BEHAVIORAL TERAPI SEBAGAI PENANGGULANGAN DISTRES PSIKOLOGIS PADA SANTRI BARU DI PONDOK PESANTREN DARUSSALAM BLOKAGUNG)
20200012019_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (KONSELING BEHAVIORAL TERAPI SEBAGAI PENANGGULANGAN DISTRES PSIKOLOGIS PADA SANTRI BARU DI PONDOK PESANTREN DARUSSALAM BLOKAGUNG)
20200012019_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Distres psikologi merupakan hal yang memiliki dampak negatif pada individu sehingga individu perlu mencegah munculnya distres pada individu. Hal ini juga berdampak terhadap penyesuaian diri pada santri baru yang masih mengalami kesulitan. Karena sulitnya menyesuaikan diri dengan padatnya kegiatan di lingkungan pesantren yang mengakibatkan psikologi santri baru cenderung lebih menjadi pendiam dan memendam perasaan sendiri, enggan menceritakan kepada pengurus atau teman sekitarnya, sehingga membuat psikis santri baru tertekan akhirnya lebih sering melamun dan bersedih diri. Hal ini dikarenakan ketika memasuki lingkungan yang baru, tentu bertemu teman yang baru, dan seorang santri harus terpisah jauh dari orang tua. Selain itu, peraturan yang sangat ketat di Pondok Pesantren Darussalam dapat menyebabkan santri mengalami stres dan kesulitan menyesuaikan diri. Penelitian ini bertujuan untuk menanggulangi distres psikologis yang dialami santri baru dengan menggunakan konseling behavioral terapi di Pondok Pesantren Darussalam Blokagung. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif untuk mengkaji gambaran yang dialami oleh santri baru Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, serta dokumentasi. Sumber data penelitian ini terdiri dari data primer dan sekunder, sumber data primer ditentukan menggunakan teknik purposive sampling dengan Subjek yang ditentukan penulis dalam penelitian ini adalah 15 santri baru pondok pesantren darussalam yang mengalami distres psikologis, pengurus pesantren, dan juga pengurus lembaga bimbingan konseling Darussalam (LBKD). Dan data sekunder berupa website, artikel penelitian mengenai Pondok Pesantren, santri, konseling behavioral, dan distres psikologis yang memiliki korelasi dengan riset ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan teknik konseling behavioral terapi yang dilakukan pada santri baru, ternyata mampu meningkatkan kemampuan santri baru untuk beradaptasi dengan lingkungan baru di pesantren dan mengurangi gejala stres yang dialami. Selain itu konseling behavioral terapi yang dilakukan dapat meningkatkan keterampilan dalam mengelola emosi santri baru, mengaplikatifkan keterampilan atau skill santri baru, dan meningkatkan keterampilan komunikasi santri baru. Sekaligus dengan adanya konseling behavioral terapi yang efektif dapat mengurangi distres psikologi pada santri baru di pondok pesantren Darussalam

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing: Zulkipli Lessy, Ph.D.
Uncontrolled Keywords: Santri Baru, Distres Psikologi, Konseling Behavioral, Pondok Pesantren Darussalam
Subjects: Psikologi
Bimbingan Konseling
Pendidikan Islam (Pesantren) > Pondok Pesantren > Santri
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Interdisciplinary Islamic Studies > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 18 Oct 2023 09:22
Last Modified: 18 Oct 2023 09:22
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/61394

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum