ANALISIS DISKRIMINAN KUADRATIK DENGAN METODE KLASIK DAN ROBUST (STUDI KASUS: PENGKLASIFIKASIAN KEMISKINAN MASYARAKAT KABUPATEN/KOTA DI JAWA TIMUR TAHUN 2020)

Rosilana Anita, NIM.: 19106010042 (2023) ANALISIS DISKRIMINAN KUADRATIK DENGAN METODE KLASIK DAN ROBUST (STUDI KASUS: PENGKLASIFIKASIAN KEMISKINAN MASYARAKAT KABUPATEN/KOTA DI JAWA TIMUR TAHUN 2020). Post-Doctoral thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (ANALISIS DISKRIMINAN KUADRATIK DENGAN METODE KLASIK DAN ROBUST (Studi Kasus: Pengklasifikasian Kemiskinan Masyarakat Kabupaten/Kota di Jawa Timur Tahun 2020) ROSILANA ANITA 19106010042 PROGRAM STUDI MATEMATIKA FAKULTAS SAINS)
19106010042_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (ANALISIS DISKRIMINAN KUADRATIK DENGAN METODE KLASIK DAN ROBUST (Studi Kasus: Pengklasifikasian Kemiskinan Masyarakat Kabupaten/Kota di Jawa Timur Tahun 2020) ROSILANA ANITA 19106010042 PROGRAM STUDI MATEMATIKA FAKULTAS SAINS)
19106010042_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penduduk yang tinggal di wilayah pedesaan masih mendominasi tingkat kemiskinan yang ada di Indonesia, salah satunya di Provinsi Jawa Timur. Terdapat banyak faktor yang menyebabkan bertambahnya angka kemiskinan di suatu provinsi. Metode yang digunakan dalam mengklasifikasikan tingkat kemiskinan adalah analisis diskriminan kuadratik. Penelitian ini bertujuan untuk mengklasifikasikan tingkat kemiskinan dengan kelompok rendah, sedang, dan tinggi pada masyarakat kabupaten/kota di Jawa Timur, serta mengetahui faktor-faktor yang memiliki pengaruh besar terhadap pengklasifikasian. Analisis diskriminan kuadratik harus memenuhi asumsi data berdistribusi normal multivariat dan matriks varians-kovarians yang berbeda. Analisis diskriminan kuadratik robust digunakan ketika observasi mengandung outlier. Pengklasifikasian menggunakan analisis diskriminan kuadratik robust dengan penduga Fast-MCD memberikan hasil ketepatan klasifikasi sebesar 65,79% sedangkan pengklasifikasian menggunakan analisis diskriminan kuadratik klasik memberikan hasil ketepatan klasifikasi sebesar 63,16%. Faktor-faktor yang mendominasi pengklasifikasian kemiskinan masyarakat kabupaten/kota di Jawa Timur adalah PDRB, Tingkat Pengangguran Terbuka, Puskesmas, dan Angka Melek Huruf.

Item Type: Thesis (Post-Doctoral)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Epha Diana Supandi. S.Si., M.Sc
Uncontrolled Keywords: Analisis Diskriminan Kuadratik Klasik; normalitas; outlier; robust; penduga Fast-MCD; klasifikasi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Matematika (S1)
Depositing User: Widiyastut
Date Deposited: 20 Oct 2023 11:35
Last Modified: 20 Oct 2023 11:35
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/61564

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum