IDENTITAS ISLAM ABOGE DI ERA DIGITAL (STUDI DI DESA ONJE, PURBALINGGA, JAWA TENGAH)

Anari Jayanti, NIM.: 19105040033 (2023) IDENTITAS ISLAM ABOGE DI ERA DIGITAL (STUDI DI DESA ONJE, PURBALINGGA, JAWA TENGAH). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (IDENTITAS ISLAM ABOGE DI ERA DIGITAL (STUDI DI DESA ONJE, PURBALINGGA, JAWA TENGAH))
19105040033_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (IDENTITAS ISLAM ABOGE DI ERA DIGITAL (STUDI DI DESA ONJE, PURBALINGGA, JAWA TENGAH))
19105040033_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih banyaknya masyarakat yang tidak tahu dan salah paham mengenai keberadaan Islam Aboge di Desa Onje, kemudian pada zaman digitalisasi saat ini bagaimana dampak untuk identitas Islam Aboge. Berangkat dari permasalahan tersebut, dalam skripsi ini penulis merumuskan dua rumusan masalah yaitu apa bentuk identitas lokal dalam sistem keyakinan dan praktek ritual keagamaan Islam Aboge di Desa Onje, Purbalingga, Jawa Tengah dan bagaimana upaya generasi muda Desa Onje dalam mempertahankan identitas Islam Aboge di era digital. Di dalam penelitian ini, penulis menggunakan konsep globalisasi menurut Anthony Giddens, yang melihat bahwa globalisasi sebagai proses peningkatan hubungan sosial ke tahap dunia yang lebih luas dari suatu tempat lokal ke tempat lain yang lebih jauh atau lebih dekat, dengan adanya globalisasi tersebut akan adanya perubahan sosial serta memiliki pengaruh terhadap beberapa kebiasaan masyarakat, selanjutnya penulis juga menggunakan teori identitas sosial di mana kata identitas sosial sebagai ciri atau suatu keadaan sekelompok masyarakat tertentu. Selain itu, penilitian yang penulis kaji di sini juga menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, jenis penelitian kualitatif dipilih karena dianggap sesuai dengan tema dan data yang diperoleh dengan bentuk deskripsi tulisan dari sumber data yang didapat dalam penelitian. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini bahwa bentuk identitas lokal dalam sistem keyakinan Islam Aboge berdasarkan aqidah, dan untuk bentuk identitas lokal dalam praktek ritual keagamaannya ialah sama seperti masyarakat pada umumnya seperti contohnya yasinan kemudian barzanji (sholawat) dan istighosah namun, adanya ketidaksamaan dari nama kegiataanya saja. Selain itu, untuk upaya generasi muda Desa Onje dalam mempertahankan identitas Islam Aboge di era digital, para pemuda Desa Onje hanya sebatas memperkenalkan sistem penanggalan Aboge tersebut terhadap pengunjung yang datang, namun mereka tidak menguasai sepenuhnya tentang apa itu sistem penanggalan Aboge. Di samping itu juga, pemuda Aboge melakukan sosialisasi melalui akun media sosial seperti Facebook, Instagram, serta YouTube untuk memperkenalkan ilmu hisab atau sistem penaggalan Aboge.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Moh. Soehadha, S.Sos.M.Hum.
Uncontrolled Keywords: Identitas Sosial, Islam Aboge, Digitalisasi
Subjects: Sosiologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Sosiologi Agama (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 30 Oct 2023 11:30
Last Modified: 30 Oct 2023 11:30
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/61982

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum