NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM BUKU "MENGGAPAI IMPIAN" KARYA MASRIYAH AMVA

Umi Nasiroh, NIM.: 07410274 (2011) NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM BUKU "MENGGAPAI IMPIAN" KARYA MASRIYAH AMVA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM BUKU "MENGGAPAI IMPIAN" KARYA MASRIYAH AMVA)
BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM BUKU "MENGGAPAI IMPIAN" KARYA MASRIYAH AMVA)
BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah bahwa Pendidikan Islam merupakan pendidikan yang komprehensif, seimbang, dan berkesinambungan menanamkan nilai-nilai pendidikan Islam sehingga peserta didik menjadi insân kâmil yang ma’rifatullah, mendapat ridha-Nya dan mampu menciptakan interaksi sosial yang baik. Pendidikan seharusnya dapat mengarahkan kecenderungan alamiah manusia menuju arah yang benar dan memungkinkan mereka menjadi hamba Allah yang bersyukur, baik secara mental, fisik, moral, maupun praktis. Buku sebagai karya nonfiksi dapat difungsikan sebagai media pendidikan. Peneliti mengangkat buku Menggapai Impian karya Masriyah Amva, selain buku tersebut mengandung sastra dan kata-kata yang indah, juga memiliki pesan-pesan atau nilai-nilai Pendidika Islam. Penelitian ini untuk menganalisis dan mendeskripsikan pesanpesan yang ada dalam buku Menggapai Impian karya Masriyah Amva, yaitu tentang nilai-nilai Pendidikan Islam. Nilai-nilai Pendidikan Islam apa sajakah yang terkandung dalam buku Menggapai Impian karya Masriyah Amva dan bagaimana relevansinya terhadap Pendidikan Agama Islam. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah informasi dan menangkap pesan Pendidikan Islam melalui karya nonfiksi yaitu buku. Juga menambah referensi bagi pendidik dalam mewujudkan tujuan pendidikan Islam. Penelitian ini merupakan merupakan penelitian kepustakaan (library research) dengan mengambil buku Menggapai Impian karya Masriyah Amva. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan hermeneutik. Pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan content analysis (analisis isi), yaitu mengungkap isi atau nilai-nilai Pendidikan Islam dalam buku Menggapai Impian karya Masriyah Amva dan menafsirkan relevansinya terhadap Pendidikan Agama Islam. Pola pikir yang digunakan dalam penelitian ini adalah pola pikir induktif. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam buku Menggapai Impian karya Masriyah Amva adalah nilai nurani (values of being) meliputi: kejujuran, keberanian, cinta damai, optimis, ridha, ikhlas, sabar dan istiqamah, nilai memberi (values of giving) meliputi: kasih sayang, peka dan tidak egois, murah hati, adil, amanah, gigih, dan memaafkan. (2) Nilai-nilai pendidikan Islam yang ada dalam buku Menggapai Impian karya Masriyah Amva memiliki relevansi dengan kurikulum, pendidik, dan metode/strategi Pendidikan Agama Islam

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Muqowim M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Islam, Sastra, Buku "Menggapai Impian"
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 17 Nov 2023 13:10
Last Modified: 17 Nov 2023 13:10
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/62148

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum