PERANAN BI’AH LUGHAWIYAH TERHADAP PENDIDIKAN KARAKTER DI ASRAMA TAKHASSUS PUTRI MADRASAH ALIYAH WAHID HASYIM YOGYAKARTA

Fauziyah, NIM.: 07420013 (2011) PERANAN BI’AH LUGHAWIYAH TERHADAP PENDIDIKAN KARAKTER DI ASRAMA TAKHASSUS PUTRI MADRASAH ALIYAH WAHID HASYIM YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PERANAN BI’AH LUGHAWIYAH TERHADAP PENDIDIKAN KARAKTER DI ASRAMA TAKHASSUS PUTRI MADRASAH ALIYAH WAHID HASYIM YOGYAKARTA)
BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (PERANAN BI’AH LUGHAWIYAH TERHADAP PENDIDIKAN KARAKTER DI ASRAMA TAKHASSUS PUTRI MADRASAH ALIYAH WAHID HASYIM YOGYAKARTA)
BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Baru-baru ini para pemerhati pendidikan banyak yang membahas tentang pendidikan karakter. Belajar bahasa ternyata memiliki sebuah peranan penting untuk membentuk sebuah karakter pada peserta didik. Salah satu kegiatan yang membantu akan peranan pendidikan karakter pada peserta didik dalam mempelajari bahasa asing adalah mewujudkan sebuah lingkungan berbahasa, di mana terdapat pendukung-pendukung yang dapat tercapainya target kemampuan bahasa asing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan lingkungan berbahasa atau dalam bahasa Arab bi’ah lughawiyah dan bagaimana peranannya terhadap pendidikan karakter. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat kualitatif, dengan mengambil setting di Madrasah Aliyah Wahid Hasyim Yogyakarta. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang di gunakan adalah analisis data deskriptif analitik yaitu mendeskripsikan dan menganalisa semua hal yang menjadi fokus dalam penelitian ini dan di tarik kesimpulan. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan (1) Pelaksanaan bi’ah lughawiyah di asrama takhassus putri Madrasah Aliyah Wahid Hasyim adanya programprogram, antara lain: satu, suatu lingkungan berbahasa berupa asrama, dua, mewajibkan santri untuk berbicara dengan bahasa Asing, baik bahasa Arab maupun bahasa Inggris, tiga, adanya penambahan mufrodāt, Taslihul Lugah, mengadakan lingkungan pandang baca, Muh�āzarah, musabaqoh bahasa, dan majalah dinding. (2) Peranan bi’ah lughawiyah terhadap pendidikan karakter di asrama takhassus putri madrasah Aliyah Wahid Hasyim sangatlah berperan, disini bisa dilihat dari penilaian para Pembina seperti: kepribadian dan bahasa para santri jadi lebih baik, ada penanaman kejujuran ketika penyetoran mufrodāt, dan mampu membaca al Qur’an dan kitab kuning dengan baik dan paham akan arti dan maksudnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: H. Tulus Musthofa, Lc. M.A.
Uncontrolled Keywords: Bi’ah lughawiyah, Bahasa Arab, Pendidikan Karakter
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Karakter
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 17 Nov 2023 13:59
Last Modified: 17 Nov 2023 13:59
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/62260

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum