STUDI PEMIKIRAN MOH. MAHFUD MD TENTANG HUKUM DAN KEADILAN

SYAHRUL IRFAN - NIM. 07370023 (2011) STUDI PEMIKIRAN MOH. MAHFUD MD TENTANG HUKUM DAN KEADILAN. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (STUDI PEMIKIRAN MOH. MAHFUD MD TENTANG HUKUM DAN KEADILAN)
BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (STUDI PEMIKIRAN MOH. MAHFUD MD TENTANG HUKUM DAN KEADILAN)
BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Penegakan hukum telah menjadi ungkapan sehari-hari di kalangan masyarakat, pejabat, pengamat, mahasiswa, pelaku, dan anggota masyarakat biasa. Begitu juga dengan ungkapan keadilan, Hampir semua ungkapan menyatakan, hingga saat ini penegakan hukum belum memuaskan. Bahkan ada yang menyatakan, penegakan hukum makin jauh dari rasa keadilan. Kata adil mengandung lebih dari satu arti. Adil dapat berarti menurut hukum, dan apa yang sebanding, yaitu yang semestinya. Di sini ditunjukan, bahwa seseorang dikatakan berlaku tidak adil apabila orang itu mengambil lebih dari bagian yang semestinya. Orang yang tidak menghiraukan hukum juga tidak adil, karena semua hal yang didasarkan kepada hukum dapat dianggap sebagai adil. Begitu pula menurut pandangan Moh. Mahfud MD yang menilai terkadang keputusan-keputusan hukum jauh dari rasa keadilan. Hukum dapat terlahir karena adanya suatu kepentingan tertentu yang dilatar belakangi oleh intervensi politik, sehingga hukum tidak dapat bekerja sebagaimana mestinya. Dalam penilaian Moh. Mahfud MD energi politik selalu lebih kuat daripada energi hukum, sehingga hal tersebut yang membuat penyusun ingin mengkaji lebih jauh dalam skripsi ini mengenai keterkaitannya dengan teori Moh. Mahfud MD tentang hukum responsif yang partisipatif, aspiratif, dan limitatif. Sebagai salah satu pakar dalam bidang hukum, Moh. Mahfud MD banyak menghasilkan karya, baik berupa buku, artikel, maupun statement ilmiah yang mengkritiki hubungan hukum dan keadilan di negeri ini. Maka dari itu, banyaknya literatur pembahasan terkait, membuat penyusun menjadikan library reseach sebagai jenis penelitian dalam menjadikan sumber dasar dari karya-karya beliau, dengan metode pengumpulan data yang bersifat primer dan sekunder, kemudian dianalisa secara deskriptif-analisis. Tak lepas dari tema pembahasan pokok tentang hukum dan keadilan ini, penyusun juga menyadari bahwa pasti banyak argumen yang spekulatif dan relatif dalam memandangnya, maka penyusun juga menjadikan sumber-sumber normatif-yuridis sebagai perbandingan dengan pandangan Islam mengenai hukum dan keadilan tersebut melalui literatur kefilsafatan, keislaman, dan dalil-dalil yang berupa ayat-ayat al-Qur'an. Setelah mengkaji dan meneliti, penyusun mendapat kesimpulan bahwasanya perspektif hukum dan keadilan ini berbeda antara versi manusia- Tuhan (Islam). Teori Moh. Mahfud MD tentang hukum responsif yang dapat melahirkan hukum dari kepentingan politik karena adanya karakter konservatif dikalangan para eksekutif, bersifat sentralistik yang diselesaikan secara kolutif di antara para elit politik. Teori Hans Kelsen tentang Pure Theory of Law yang menjadikan hukum sebagai nilai. Namun Islam memandang hanya Allah yang menempati posisi sentral Sang Pembuat hukum yang benar-benar adil, karena dalam hubungan berkepentingan manusia dituntut untuk baik terhadap sesama. Dalam hal ini, semua perbuatan yang baik adalah adil, dan penerapan hukum yang adil adalah kebaikan untuk mencapai ketakwaan dilandasi keimanan kepada Tuhan dalam kaitannya hablu min Allah wa hablu min an-nas yang termanifestasikan dalam setiap perilaku baik menurut syari'ah. div

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Drs. Makhrus Munajat, M.Hum. 2. Ahmad Bahiej, SH., M.Hum.
Uncontrolled Keywords: Key words: Penegakan hukum, hukum dan keadilan, Moh. Mahfud MD., hukum responsif
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Date Deposited: 24 Nov 2023 14:17
Last Modified: 24 Nov 2023 14:17
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/6233

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum