Firstiyana Romadlon Ash Shidiqiyah, NIM.: 20201012002 (2022) KALIMAT IMPERATIF DALAM KITAB AR RAHIQ AL MAKHTUM: KAJIAN ILMU BALAGAH DAN KESANTUNAN BERBAHASA. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (KALIMAT IMPERATIF DALAM KITAB )
20201012002_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (3MB) | Preview |
|
Text (KALIMAT IMPERATIF DALAM KITAB )
20201012002_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bentuk dan fungsi kalimat imperatif, dan kesantunan berbahasa kalimat imperatif Rasulullah dalam kitab Ar Raḥīq Al Makhtūm. Kitab Ar Raḥīq Al Makhtūm merupakan karya Syaikh Shafiyyurhman Al Mubarakfuri yang menceritakan tentang sejarah kehidupan Rasul dari beliau lahir hingga wafat. Rasulullah diutus menjadi suri teladan bagi umat Islam baik dalam berbahasa, bertindak, beribadah, dan lain-lain. Pada kesempatan kali ini peneliti akan membahas kalimat imperatif yang digunakan Rasulullah dalam kitab Ar Raḥīq Al Makhtūm. Kalimat yang berisi pengharapan untuk melakukan atau tidak melakukan suatu tindakan. Kalimat imperatif dalam linguistik Arab dapat disepadankan dengan Al Amru dan An Nahyu. Pada kalimat imperatif, seorang lawan tutur memiliki peluang kehilangan “muka”, sehingga sangat penting mewujudkan kesantunan berbahasa dalam kalimat imperatif. Peneliti akan melihat kesantunan kalimat imperatif Rasulullah dengan menggunakan tiga skala kesantunan dari Robin T. Lakoff yaitu skala formalitas, skala ketidaktegasan,dan skala persamaan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode simak catat dalam pengumpulan data. Setelah data penelitian terkumpul, peneliti akan mereduksi dan menyeleksi data sesuai dengan klasifikasi, selanjutnya menganalisis data dan mengambil kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan jika terdapat berbagai bentuk dan fungsi kalimat imperatif yang digunakan Rasulullah dalam kitab Ar Raḥīq Al Makhtūm. 1) Pada kalimat imperatif positif ditemukan empat bentuk yaitu fi’l amr, fi’l mudhari’ yang didahului lam amr, isim fi’l amr, dan masdar pengganti fi’l amr. Sedangkan pada kalimat imperatif negatif hanya ditemukan satu bentuk yaitu fi’l mudhari yang didahului la nahi. Adapun fungsi yang ditemukan dalam kalimat imperatif positif yaitu makna hakiki dan fungsi permohonan, petunjuk, ancaman, memilih, mematamatai, menenangkan, dan membolehkan. Sedangkan fungsi yang ditemukan dalam kalimat imperatif negatif yaitu makna hakiki saja. 2) Kalimat imperatif yang digunakan Rasulullah memenuhi tiga prinsip skala kesantunan dari Robin T. Lakoff. Walaupun tuturan Rasulullah disampaikan jauh sebelum teori Lakoff muncul, namun praktik dari teori kesantunan tersebut telah ada dalam tuturan Rasulullah. Rasulullah selalu memahami latar belakang lawan tutur, sehingga dalam menggunakan kalimat imperatif Rasulullah selalu menyesuaikan kondisi dari lawan tutur. Adapun faktor yang memengaruhi kesantunan berbahasa kalimat imperatif Rasulullah ditemukan dari sisi bahasa dan luar bahasa. Dari sisi bahasa disebabkan bahasa yang memengaruhi pikiran, sedangkan dari luar bahasa disebabkan oleh kekuasaan, etnis, media, tingkat pembebanan, budaya, usia, dan derajat sosial.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | Pembimbing: Dr. H. Mardjoko Idris, M.Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Kalimat Imperatif, Kesantunan Berbahasa, Kitab Ar Rahiq Al Makhtum |
Subjects: | Bahasa Arab > Bahasa Arab Tatabahasa - Sejarah |
Divisions: | Fakultas Adab dan Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Arab (S2) |
Depositing User: | Muh Khabib, SIP. |
Date Deposited: | 05 Jan 2024 10:12 |
Last Modified: | 05 Jan 2024 10:12 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/62705 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
View Item |