RAHN TASJILY DALAM PANDANGAN TOKOH MUHAMMADIYAH DAN TOKOH NAHDLATUL ULAMA DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Ali Sibro Mulisi, NIM.: 17103060084 (2023) RAHN TASJILY DALAM PANDANGAN TOKOH MUHAMMADIYAH DAN TOKOH NAHDLATUL ULAMA DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (RAHN TASJILY DALAM PANDANGAN TOKOH MUHAMMADIYAH DAN TOKOH NAHDLATUL ULAMA DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA)
17103060084_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (RAHN TASJILY DALAM PANDANGAN TOKOH MUHAMMADIYAH DAN TOKOH NAHDLATUL ULAMA DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA)
17103060084_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Seiring berkembangnya zaman, banyak sekali permasalahan-permasalahan yang ikut berkembang dan hal tersebut belum pernah terjadi sebelumnya, misalnya rahn tasjily. Rahn tasjily juga termasuk dari bagian permasalahan-permasalahan kontemporer dalam dunia ekonomi. Selain itu rahn tasjily sendiri cenderung berbeda dengan rahn atau gadai konvensional sebagaimana yang telah dipraktekkan oleh Rasulullah s.a.w yakni menggadaikan fisik barang (baju besi) kepada seorang Yahudi sebagai bentuk jaminan atas utangnya, sedangkan konsep rahn tasjily sendiri hanya menyerahkan bukti sah kepemilikannya kepada penerima jaminan (murtahin) seperti sertifikat tanah, dan fisik barang jaminan (marhun) tetap berada dalam penguasaan dan pemanfaatan pemberi jaminan (rahin). Sekalipun keduanya memiliki beberapa kesamaan, yakni termasuk bagian dari bentuk perjanjian atas utang-piutang dan memiliki nilai sosial yang tinggi yaitu saling tolong-menolong antar golongan Menyikapi permasalahan tersebut, penulis ingin mengetahui pandangan dari tokoh Muhammadiyah dan tokoh Nahdlatul Ulama Daerah Istimewa Yogyakarta tentang konsep rahn tasjily yang cenderung berbeda dengan konsep yang telah diajarkan oleh Rasululllah s.a.w. Dalam skripsi ini, penulisi menggunakan jenis penelitian kualitatif dan menggunakan metode (field research) yakni mengumpulkan data secara lengkap serta melakukan wawancara kepada tokoh Muhammadiyah dan tokoh Nahdlatul Ulama DIY dan bersifat deskriptif komparatif, serta dalam tulisan ini akan menggunakan Teori al-ikhtilafu fi fahmi nash wa at-tafsirihi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tokoh Muhammadiyah dan Nahdaltul Ulama DIY dalam pendapatnya bahwa rahn tasjily adalah boleh. Tokoh dari kedua organisasi tersebut sama-sama berangkat dari surah al-Baqarah ayat 283 serta hadits yang diriwayatkan oleh al-Bukhari dan Muslim. Perbedaan dari kedua pendapat tersebut terletak pada metode istinbath hukum yang digunakan serta hadist terakhir yang digunakan oleh keduanya. Karena permasalahan rahn tasjily sendiri tidak dijelaskan secara eksplisit dalam nash al-Qur’an dan Hadits. Tokoh Muhammadiyah DIY menggunakan metode bayani dan hadits yang diriwayatkan oleh al-Syafi’i, al-Daraquthni dan Ibnu Majah. Tokoh Muhammdiyah menyimpulkan bahwa rahn tasjily hukumnya boleh karena dalil-dalil yang telah disebutkan sudah jelas dan kuat. Selain itu, dalam rahn tasjily, menurut mereka memiliki kemaslahatan yang jauh lebih besar dari pada rahn atau gadai konvensional, serta terdapat nilai saling tolong-menolong Sedangkan Tokoh Nahdlatul Ulama DIY menggunakan metode manhaji dan hadits nabi yang diriwayatkan oleh Ibnu Majah. Tokoh Nahdlatul Ulama dalam pandangannya tidak secara mutlak membolehkan hukum rahn tasjily, yakni harus memenuhi ketentuan-ketentuan yang berlaku seperti tidak ada unsur ribanya, barang yang dijadikan jaminan bukan barang najis, dan kedua belah pihak harus cakap dimata hukum, serta saling ridhonya antara kedua belah pihak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Gusnam Haris, S.Ag., M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Rahn, Tasjily, Tokoh Muhammadiyah, Tokoh Nahdlatul Ulama
Subjects: Perbandingan Madzhab
Organisasi Masyarakat > Muhammadiyah
Organisasi Masyarakat > Nahdlatul Ulama (NU)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Perbandingan Madzab (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 24 Jan 2024 15:53
Last Modified: 24 Jan 2024 15:53
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/63112

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum