REPRESENTASI FIGUR DUKUN DALAM FILM “SEBELUM IBLIS MENJEMPUT 1”

Ozzy Mahar Prastiwi, NIM.: 19105040015 (2023) REPRESENTASI FIGUR DUKUN DALAM FILM “SEBELUM IBLIS MENJEMPUT 1”. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (REPRESENTASI FIGUR DUKUN DALAM FILM “SEBELUM IBLIS MENJEMPUT 1”)
19105040015_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (REPRESENTASI FIGUR DUKUN DALAM FILM “SEBELUM IBLIS MENJEMPUT 1”)
19105040015_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Genre horor dalam industri film Indonesia sedang mendominasi saat ini dibandingkan dengan genre film lainnya. Sempat mengalami mati suri pada tahun 90-an genre horror kemudian bangkit dengan menyajikan tema yang beragam. Meski hadir dengan tema yang berbeda-beda di setiap dekadenya, unsur-unsur yang kental ada dalam film horor masih bertahan hingga kini. Salah satunya adalah tokoh dukun dalam film horor. Dukun menjadi peran yang tak asing dalam film horror Indonesia. Peran dukun sebagai sosok yang memiliki kekuatan magis cukup kuat untuk menjadi daya tarik penonton. Peran dukun dalam film horor hadir pada film “Sebelum Iblis Menjemput 1”. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan analisis semiotika Charles Sanders Peirce sebagai alat analisis yang berusaha melihat bagaimana representasi dukun dengan tiga aspek penting yaitu sign, object, dan interpretant. Selain itu untuk melihat bagaimana identitas dukun dibangun dalam film tersebut, digunakan tiga teori identitas, yaitu identitas budaya, teori sosial dan teori identitas. Dari penelitian yang telah dilakukan, menghasilkan temuan sebagai berikut. Pertama, representasi pada dukun dalam film “Sebelum Iblis Menjemput 1” terlihat dari tergambarkan dari 3 elemen yaitu representasi dukun perempuan dalam film, representasi atribut ritual dukun pada film serta representasi dialog dukun dalam film “Sebelum Iblis Menjemput 1”. Temuan tersebut berdasarkan potongan-potongan adegan dalam film. Kedua, setting sosial pada sebuah film akan mempengaruhi bagaimana sebuah karakter direpresentasikan. 3 film dengan setting sosial yang berbeda digunakan sebagai pembanding film “Sebelum Iblis Menjemput 1” dalam melihat representasi sebuah karakter di dalamnya. Hasilnya terlihat bahwa representasi dukun dalam film “Sebelum Iblis Menjemput 1” berbeda dengan karakter yang memiliki hubungan supranatural dalam 3 film tersebut. Hal tersebut karena sajian setting sosial dalam film yang berbeda dengan film “Sebelum Iblis Menjemput 1”.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information / Supervisor: Pembimbing: M. Yaser Arafat, M.A.
Uncontrolled Keywords: Dukun, Film Horor, Representasi Film
Subjects: Media massa > Film
Sosiologi
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Sosiologi Agama (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 01 Feb 2024 10:28
Last Modified: 01 Feb 2024 10:28
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/63365

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum