BIODIVERSITAS DAN PREFERENSI HABITAT CAPUNG (ODONATA) DI KAWASAN WISATA KALIURANG YOGYAKARTA

Okka Buntara, NIM.: 19106040024 (2023) BIODIVERSITAS DAN PREFERENSI HABITAT CAPUNG (ODONATA) DI KAWASAN WISATA KALIURANG YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (BIODIVERSITAS DAN PREFERENSI HABITAT CAPUNG (ODONATA) DI KAWASAN WISATA KALIURANG YOGYAKARTA)
19106040024_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BIODIVERSITAS DAN PREFERENSI HABITAT CAPUNG (ODONATA) DI KAWASAN WISATA KALIURANG YOGYAKARTA)
19106040024_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kaliurang dikenal oleh masyarakat sebagai salah satu destinasti wisata di Yogyakarta. Adanya aktivitas wisatawan dikhawatirkan akan menganggu keberlangsungan hidup capung yang ada di kawasan wisata Kaliurang. Preferensi habitat capung menunjukkan kesukaan atau kecenderungan jenis capung terhadap berbagai pilihan sumberdaya pada kawasan wisata Kaliurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keanekaragaman jenis capung, status konservasi capung, dan karakteristik serta preferensi habitat capung yang ada di kawasan wisata Kaliurang. Penelitian ini dilakukan di kawasan wisata Kaliurang yang terbagi menjadi tiga stasiun dengan pemilihan stasiunnya berdasarkan purposive sampling dan menggunakan metode Point Count dengan jarak antar titik pengambilan data yaitu 30 meter. Hasil penelitian didapatkan 13 jenis capung dari 5 famili dan 10 genus dengan total individu berjumlah 341. Famili capung tersebut meliputi Aeshnidae, Libellulidae, Coenagrionidae, Chlorocyphidae serta Calopterygidae. Jenis capung yang ditemukan di kawasan Tlogo Putri Kaliurang yaitu 10 spesies, kawasan pemukiman 2 spesies, dan kawasan Tankaman Natural Park 5 spesies. Indeks keanekaragaman di kawasan Tlogo Putri Kaliurang yaitu 2,15 (sedang); pemukiman 0,47 (rendah); dan Tankaman Natural Park 1,11 (rendah). Berdasarkan status konservasi IUCN, 13 jenis capung yang ditemukan di kawasan wisata Kaliurang Yogyakarta termasuk dalam Least Concern, artinya keberadaan jenis-jenis capung tersebut di ekosistem masih stabil. Kawasan Tlogo Putri Kaliurang memiliki tipe habitat dengan vegetasi yang terbuka dan di dalamnya terdapat perairan. Kawasan pemukiman memiliki tipe habitat dengan vegetasi terbuka dan kawasan Tankaman Natural Park memiliki tipe habitat dengan vegetasi yang lebih tertutup. Preferensi habitat di kawasan Tlogo Putri Kaliurang merupakan tempat yang paling disukai oleh capung (10 spesies).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Siti Aisah, S.Si., M.Si.
Uncontrolled Keywords: indeks keanekaragaman; kaliurang; point count; preferensi habitat; konservasi
Subjects: Biologi
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi (S1)
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 06 Feb 2024 14:18
Last Modified: 06 Feb 2024 14:18
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/63494

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum