Elicia Eprianda, NIM.: 20105040008 (2024) RASIONALITAS SOSIAL KEAGAMAAN MUSLIMAH PENGGUNA APLIKASI DATING APPS TINDER. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (RASIONALITAS SOSIAL KEAGAMAAN MUSLIMAH PENGGUNA APLIKASI DATING APPS TINDER)
20105040008_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (5MB) | Preview |
|
Text (RASIONALITAS SOSIAL KEAGAMAAN MUSLIMAH PENGGUNA APLIKASI DATING APPS TINDER)
20105040008_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Pada era perkembangan teknologi modern saat ini, aplikasi Dating Apps atau aplikasi kencan online, seperti Tinder, telah menjadi pilihan yang semakin umum di kalangan Muslimah dalam mencari pasangan hidup. Dalam konteks akademik, penggunaan aplikasi kencan online seperti Tinder oleh Muslimah memunculkan sejumlah masalah, salah satunya adalah perasaaan dilema antara nilai-nilai keagamaan yang harus dipegang teguh oleh Muslimah dan tekanan sosial modern yang mendorong penekanan pada aspek visual dan kemajuan teknologi. Hal ini menciptakan ketegangan antara menjaga integritas keagamaan dan mengikuti arus tren teknologi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan merujuk pada teori Tindakan Sosial Max Weber untuk mengeksplorasi rasionalitas sosial keagamaan yang dialami oleh Muslimah pengguna aktif aplikasi kencan online ini. Informan dalam penelitian ini terdiri dari 7 orang yang terbagi dalam 3 kategori, yaitu: mahasiswa S1, fresh graduated, dan mahasiswa S2 yang berusia 18-30 tahun. Penelitian ini menggunakan pendekatan Verstehen untuk mengetahui tujuan informan menggunakan aplikasi kencan Tinder, alasan memilih Tinder, intensitas penggunaan sehari-hari, serta perubahan perilaku yang dialami sejak menggunakan Tinder. Hasil penelitian, menunjukkan tiga temuan utama, yakni Tindakan Sosial Afektif, Tindakan yang Berorientasi pada Nilai, dan Tindakan Rasional Instrumental. Pengunaan Tinder, menciptakan pergeseran nilai-nilai keagamaan dan norma-norma yang mempengaruhi dinamika sosial para pengguna, terutama dalam konteks pemilihan pasangan hidup. Rasionalitas sosial pada aplikasi Tinder, khususnya dalam aspek keagamaan, cenderung lebih memprioritaskan aspek visual daripada dimensi spiritual dan religius. Kesimpulan dari penelitian ini menyoroti dua aspek utama. Pertama, dominasi rasionalitas pengguna Tinder oleh elemen visual dan kemajuan teknologi, yang berlawanan dengan pegangan nilai keagamaan yang sekiranya dipegang teguh oleh Muslimah. Kedua, penggunaan aplikasi Tinder memiliki dampak signifikan pada perubahan perilaku keagamaan, mencakup pengabaian nilai-nilai dan pengaruh faktor pragmatis yang meredupkan norma-norma agama. Penelitian ini memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana aplikasi kencan online seperti Tinder dapat memengaruhi pola pikir dan tindakan keagamaan Muslimah, menyoroti tantangan dan dilema yang dihadapi dalam menjaga keseimbangan antara nilai agama dan tekanan sosial modern.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | Pembimbing: Dr. RR. Siti Kurnia Widiastuti M.Pd., MA. |
Uncontrolled Keywords: | Rasionalitas Sosial Keagamaan, Muslimah, Aplikasti Dating Apps Tinder |
Subjects: | Sosiologi Agama |
Divisions: | Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Sosiologi Agama (S1) |
Depositing User: | Muh Khabib, SIP. |
Date Deposited: | 20 Feb 2024 14:13 |
Last Modified: | 20 Feb 2024 14:13 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/63918 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
View Item |