KONSEP PENDIDIKAN ISLAM BAGI PEREMPUAN (Tela'ah dan Aktualisasi Pemikiran Rahmah el-Yunusiyah)

Ulfatun Naili Nadhiroh, NIM.: 21204011065 (2023) KONSEP PENDIDIKAN ISLAM BAGI PEREMPUAN (Tela'ah dan Aktualisasi Pemikiran Rahmah el-Yunusiyah). Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (KONSEP PENDIDIKAN ISLAM BAGI PEREMPUAN (Tela'ah dan Aktualisasi Pemikiran Rahmah el-Yunusiyah))
21204011065_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (KONSEP PENDIDIKAN ISLAM BAGI PEREMPUAN (Tela'ah dan Aktualisasi Pemikiran Rahmah el-Yunusiyah))
21204011065_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

Perkembangan zaman membawa perubahan signifikan dalam berbagai aspek kehidupan manusia, termasuk dalam bidang pendidikan. Pendidikan merupakan aspek yang sangat penting bagi setiap orang, baik laki-laki maupun perempuan. Jika melihat sejarah pendidikan Indonesia, terdapat ketidaksetaraan kesempatan antara laki-laki dan perempuan dalam hal pendidikan. Perempuan sering kali terbatasi oleh norma sosial masyarakat, sehingga pengetahuan yang layak dimiliki oleh perempuan terbatas pada keterampilan rumah tangga. Hal inilah yang mendorong tokoh perempuan bernama Rahmah el-Yunusiyah merumuskan pendidikan khusus bagi perempuan. Baginya perempuan adalah tiang negara, maka perempuan harus mendapatkan akses setara dalam hal pendidikan. Dia kemudian mendirikan lembaga pendidikan Islam bagi perempuan, yaitu Perguruan Diniyah Putri dan ia juga berkontribusi besar dalam pembaharuan sistem pendidikan Islam di Indonesia. Seiring perkembangan zaman, akses pendidikan bagi perempuan sudah hampir setara dengan laki-laki. Kini, perempuan telah banyak berkiprah dan menempati posisi penting di ruang publik. Namun di tengah budaya masyarakat yang terus berkembang akibat modernisasi, muncul gerakan-gerakan yang mengkampanyekan bahwa perempuan harus disetarakan dengan laki-laki dalam segala hal. Akibatnya, akses pendidikan bagi perempuan yang semula diperjuangkan untuk mengangkat derajat perempuan dan menjadikannya pendidik generasi masa depan, bergeser menjadi usaha menyamai laki-laki dalam segala hal. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk menela'ah konsep pemikiran pendidikan Islam bagi perempuan Rahmah el-Yunusiyah dan aktualisasinya dalam pendidikan Islam di era pengetahuan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan historis dengan sumber data primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukkan: Pertama, Islam merupakan agama yang menjunjung tinggi martabat perempuan. Sehingga pendidikan perempuan dalam Islam bukan hal yang terlarang, justru Islam memerintahkan setiap manusia untuk berakhlak dan berpendidikan. Kedua, pemikiran Rahmah el-Yunusiyah tentang pendidikan Islam bagi perempuan seperti; pendidikan terpadu, kolaborasi ilmu pengetahuan, ibu pendidik, pendidikan karakter dan keterampilan perempuan, yang berpijak pada nilai-nilai ajaran Islam. Ketiga, terdapat empat konsep penting pemikiran pendidikan Islam bagi perempuan Rahmah el-Yunusiyah yang masih diaktualisasikan dalam pendidikan Islam di era pengetahuan ini, yaitu; kolaborasi ilmu pengetahuan, sistem pendidikan terpadu, pendidikan keluarga dan konsep perempuan sebagai ibu pendidik, pendidikan keterampilan dan karakter perempuan.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing: Prof. Dr. H. Siswanto Masruri, M.A.
Uncontrolled Keywords: pendidikan perempuan; gender; Rahmah el-Yunusiyah
Subjects: Pendidikan Agama Islam
WANITA DALAM ISLAM
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S-2)
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 01 Mar 2024 14:41
Last Modified: 01 Mar 2024 14:41
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/64223

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum