PENGARUH RETURN ON ASSET, BIAYA OPERASIONAL PENDAPATAN OPERASIONAL DAN UKURAN BANK TERHADAP LIKUIDITAS BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA TAHUN 2018-2022

Nokia Shanti Maryani, NIM.: 20102040026 (2024) PENGARUH RETURN ON ASSET, BIAYA OPERASIONAL PENDAPATAN OPERASIONAL DAN UKURAN BANK TERHADAP LIKUIDITAS BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA TAHUN 2018-2022. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH RETURN ON ASSET, BIAYA OPERASIONAL PENDAPATAN OPERASIONAL DAN UKURAN BANK TERHADAP LIKUIDITAS BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA TAHUN 2018-2022)
20102040026_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH RETURN ON ASSET, BIAYA OPERASIONAL PENDAPATAN OPERASIONAL DAN UKURAN BANK TERHADAP LIKUIDITAS BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA TAHUN 2018-2022)
20102040026_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Bank merupakan perusahaan yang memiliki produk pembiayaaan ata penyaluran dana. Sehingga sangat penting bagi bank untuk melakukan penyaluran dana. Namun pada tahun 2019 terjadi pandemi Covid-19 sehingga bank mengalami “likuiditas melimpah”. Khususnya pada bank syariah salah satu penyebab likuiditas melimpah dipengaruhi oleh lemahnya penyaluran dana atau pembiayaan dikarenakan lemahnya permintaan. Likuiditas bank syariah dapat dilihat melalui persentase Financing to Deposit Ratio. Semakin rendah persentase Financing to Deposit Ratio maka bank dikatakan kurang optimal dalam pembiayaan. Terdapat beberapa faktor yang didiga dapat mempengaruhi likuiditas bank antara lain Return on Asset, Biaya Operasional Pendapatan Operasional dan ukuran bank. Return on Asset adalah rasio yang mengukur kemampuan bank dalam memperoleh laba. Biaya Operasional Pendapatan Operasional adalah rasio yang mengukur tingkat efisiensi kegiatan operasional bank. Ukuran bank adalah besar kecilnya bank yang dapat dilihat dari total aset yang dimiliki. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui pengaruh yang diberikan oleh Return on Asset (ROA), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) dan ukuran bank terhadap likuiditas bank umum syariah di Indonesia tahun 2018-2022. Penelitian ini menggunakan bank umum syariah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan sebagai populasi penelitian. Menggunakan teknik pengumpulan data dokumentasi dan studi pustaka. Menggunakan analisis data regresi linier berganda, uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, uji autokorelasi), dan uji hipotesis (uji parsial, uji simultan, uji koefisien determinasi) dengan bantuan software IBM SPSS 26. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial Return on Asset (ROA) dan Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) berpengaruh positif dan signifikan terhadap likuiditas sedangkan ukuran bank berpengaruh negatif dan signifikan terhadap likuiditas. Secara simultan Return on Asset (ROA), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) ukuran bank berpengaruh signifikan terhadap likuiditas bank umum syariah di Indonesia tahun 2018-2022. Nilai Adjusted R-Square dalam penelitian ini sebesar 45.2%. Berarti variabel dependen dalam penelitian ini, dapat dipengaruhi sebesar 45.2% oleh seluruh variabel independen. Sedangkan sebesar 54.8% dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Dra. Hj. Mikhriani, M. M.
Uncontrolled Keywords: Return on Asset, Biaya Operasional Pendapatan Operasional, Ukuran Bank, Likuiditas, Bank Umum Syariah
Subjects: Manajemen
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 27 Mar 2024 09:44
Last Modified: 27 Mar 2024 09:44
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/64543

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum