STRATEGI PEMASARAN SIBAKUL JOGJA OLEH DINAS KOPERASI DAN USAHA KECIL MENENGAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA: UPAYA PENINGKATAN JUMLAH ANGGOTA SIBAKUL JOGJA

Siti Wasingatul Rochmah, NIM.: 20102040077 (2024) STRATEGI PEMASARAN SIBAKUL JOGJA OLEH DINAS KOPERASI DAN USAHA KECIL MENENGAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA: UPAYA PENINGKATAN JUMLAH ANGGOTA SIBAKUL JOGJA. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (STRATEGI PEMASARAN SIBAKUL JOGJA OLEH DINAS KOPERASI DAN USAHA KECIL MENENGAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA: UPAYA PENINGKATAN JUMLAH ANGGOTA SIBAKUL JOGJA)
20102040077_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (STRATEGI PEMASARAN SIBAKUL JOGJA OLEH DINAS KOPERASI DAN USAHA KECIL MENENGAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA: UPAYA PENINGKATAN JUMLAH ANGGOTA SIBAKUL JOGJA)
20102040077_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Pasca pandemi, Indonesia telah berhasil mengalami pertumbuhan ekonomi yang positif sehingga dapat dipastikan untuk memperkuat perekonomiannya diperlukan peran dari para wirausahawan salah satunya UMKM. Pemerintah Daerah DIY melalui Dinas Koperasi dan UKM DIY kemudian meluncurkan sebuah model inovasi daerah dalam digitalisasi UMKM yaitu SiBakul Jogja. Tujuan penelitian ini untuk menentukan strategi pemasaran yang tepat bagi SiBakul Jogja melalui analisis SWOT. Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun untuk menganalisis data menggunakan marketing mix dan matriks SWOT. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa strategi pemasaran yang digunakan yaitu mengacu kepada marketing mix 7P (product, price, place, promotion, people, phiscycal evidence, process) tujuh unsur tersebut sudah menerapkan analisis SWOT dengan menggunakan strategi – strategi baik dari faktor internal maupun eksternal. Berdasarkan marketing mix dari segi product, price, phiscycal evidence, process SiBakul Jogja memiliki beberapa jenis produk dan harga yang ditentukan oleh pelaku UMKM. Berbagai tahapan proses dengan bukti fisik bersifat online dan offline masing-masing memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pelaku UMKM. Sedangkan dari segi place, promotion, people Sibakul Jogja memiliki lokasi yang strategis dan mudah diakses, dengan melakukan promosi melalui iklan media, media cetak, sosial media online, pameran, dan event yang didukung oleh seluruh elemen Pemda DIY. Namun, dari segi ini secara berkala Sibakul Jogja harus mengembangkan strategi yang telah digunakan, mengingat terbatasnya pengelola SiBakul Jogja dan masih banyaknya pelaku UMKM DIY yang gaptek dan berusia lanjut. Adapun berdasarkan matriks SWOT yang peneliti lakukan perlu adanya komitmen mulai dari Diskop UKM DIY, pengelola SiBakul Jogja, dan pelaku UMKM sebagai upaya peningkatan jumlah anggota SiBakul Jogja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Shofi’unnafi, M. M.
Uncontrolled Keywords: Strategi Pemasaran; Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM); SiBakul Jogja
Subjects: Ekonomi
Ekonomi > Mikroekonomi
Pendidikan > Pemasaran
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Nur Hidayah, S.IP
Date Deposited: 20 Jun 2024 15:09
Last Modified: 20 Jun 2024 15:09
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/65223

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum