STRATEGI COPING DAN FUNGSI KELUARGA PADA KELUARGA SINGLE PARENT DESA PEREMPUAN INDONESIA MAJU MANDIRI TEGUH MAKARYO DI KELURAHAN BRONTOKUSUMAN YOGYAKARTA

Andi Prisatmoko, NIM.: 19102050040 (2024) STRATEGI COPING DAN FUNGSI KELUARGA PADA KELUARGA SINGLE PARENT DESA PEREMPUAN INDONESIA MAJU MANDIRI TEGUH MAKARYO DI KELURAHAN BRONTOKUSUMAN YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (STRATEGI COPING DAN FUNGSI KELUARGA PADA KELUARGA SINGLE PARENT DESA PEREMPUAN INDONESIA MAJU MANDIRI TEGUH MAKARYO DI KELURAHAN BRONTOKUSUMAN YOGYAKARTA)
19102050040_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (STRATEGI COPING DAN FUNGSI KELUARGA PADA KELUARGA SINGLE PARENT DESA PEREMPUAN INDONESIA MAJU MANDIRI TEGUH MAKARYO DI KELURAHAN BRONTOKUSUMAN YOGYAKARTA)
19102050040_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Keluarga yang dapat menyebabkan perilaku menyimpang pada anak ialah keluarga yang tidak normal atau (broken home, single parent, keadaan keluarga yang kurang menguntungkan serta kemiskinan). Bentuk penyimpangan tersebut berupa ketidakhadiran anak di sekolah, merokok, berjudi dan minum-minuman keras. Hal tersebut biasanya diakibatkan oleh kurangnya perhatian dan kekecewaan terhadap kondisi keluarga. Padahal menurut BPS angka keluarga single parent di Indonesia cukup tinggi dengan permasalahan ekonomi yang menambah tekanan atau permasalahan dari keluarga tersebut. Namun, kondisi yang berbeda ditemukan pada keluarga single parent di Kelurahan Brontokusuman Yogyakarta. Dalam keluarga tersebut mampu keluar dari permasalahan ekonomi dan berkontribusi menjalankan fungsi keluarga untuk memperoleh pendidikan formal hingga sarjana. Dari kondisi tersebut penelitian ini ingin mengetahui bagaimana strategi coping keluarga dan fungsi keluarga yang dijalankan pada single parent Desa Prima Teguh Makaryo di Kelurahan Brontokusuman Yogyakarta. Jenis penelitian adalah deskripsif kualitatif menggunakan metode studi kasus. Adapun penggalian data yang digunakan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Subjek penelitian ini terdiri dari 8 narasumber, terdiri dari dua keluarga single parent dan anak, Ketua Desa Prima Teguh Makaryo, dan satu staff Kelurahan Brontokusuman. Hasil penelitian ini berhasil menemukan bahwa strategi coping keluarga single parent terdiri dari dua bentuk yaitu coping internal dan coping ekternal. Bentuk coping internal dilakukan dengan menjalankan tugas rutin di rumah, mengurangi kecemasan dengan bercanda, menjaga kedekatan dengan keluarga, menilai positif dari masalah, membuat kesepakatan, adaptasi dan menerima keadaan. Sedangkan coping ekternal dengan memperoleh pengetahuan baru dari orang lain, kedekatan dengan komunitas sekitar, menemukan dukungan tokoh dan percaya kepada tuhan. Upaya strategi coping mampu berkontibusi pada fungsi keluarga yang dijalankan yakni fungsi kebutuhan keluarga dengan tercukupinya kebutuhan dalam keluarga. Menciptakan home dengan memberikan rasa aman. Serta tugas pendidikan dengan pemenuhan pendidikan formal maupun keagaman dalam keluarga.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Noorkamilah, S.Ag., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Coping; Single Parent; dan Fungsi Keluarga.
Subjects: Kesejahteraan Sosial
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Kesejahteraan Sosial (S1)
Depositing User: S.Sos Sofwan Sofwan
Date Deposited: 27 Jun 2024 15:34
Last Modified: 27 Jun 2024 15:34
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/65357

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum