PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA MATERI PENGARUH GAYA TERHADAP BENDA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH

Nuraini, NIM.: 20104080004 (2024) PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA MATERI PENGARUH GAYA TERHADAP BENDA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA MATERI PENGARUH GAYA TERHADAP BENDA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH)
20104080004_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA MATERI PENGARUH GAYA TERHADAP BENDA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH)
20104080004_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Pembelajaran IPA menekankan peserta didik untuk mengembangkan keterampilan berpikir kritis dan memecahkan masalah. Salah satu materi penting dalam pembelajaran IPA adalah pengaruh gaya terhadap benda. Namun, pada kenyataannya sebagaian peserta didik kelas IV C pada salah satu madrasah ibtidaiyah yang terletak di kecamatan Umbulharjo Yogyakarta masih kesulitan dalam memahami materi ini. Hal ini disebabkan beberapa faktor, seperti kegiatan pembelajaran yang kurang menarik, kurangnya aspek pemecahan masalah dalam percobaan dan LKPD yang digunakan kurang meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKPD berbasis Problem Based Learning (PBL) pada materi pengaruh gaya terhadap benda kelas IV layak digunakan menurut para ahli, serta mengetahui respon calon pengguna terhadap LKPD berbasis PBL. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model 4D (Fourth-D) yang dikembangkan oleh Thiagarajan yang terdiri dari 4 langkah : Define, Design, Develop, dan Disseminate. Instrumen pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan angket. Angket yang digunakan dalam penelitian ini mencakup angket validator dan angket respon peserta didik sebagai calon pengguna. Adapun data yang diperoleh adalah data kuantitatof dan kualitatif yang dianalisis menggunakan pedoman skala lima dan kriteria kelayakan menurut BSNP. Responden dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas IV C MIN 1 Yogyakarta yang berjumlah 25 orang. Penelitian ini terbukti menghasilkan LKPD berbasis PBL pada materi pengaruh gaya terhadap benda yang layak untuk digunakan berdasarkan penilaian ahli materi, ahli media, praktisi dan respon peserta didik. Dimana pada hasil penilaiah ahli media memperoleh nilai A dengan ketagori “Sangat Baik” dari validator media. Pada penilaian materi memperoleh nilai B dengan ketagori “Baik”. Serta mendapatkan nilai dari praktisi yaitu guru mata pelajaran IPAS sebesar 162 yang bernilai A dengan ketagori “Sangat Baik”. Uji keterbacaan produk oleh peserta didik memperoleh skor 346 dengan presentase nilai 92% yang diketagorikan “Positif”. Pengembangan LKPD berbasis PBL ini memiliki implikasi bagi pengembangan pembelajaran IPA di MI. LKPD berbasis PBL dapat menjadi alternatif solusi untuk meningkatkan pemahaman peserta didik terhadap materi pengaruh gaya terhadap benda, serta meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan memecahkanb masalah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Eko Suhendro, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: LKPD, Problem Based Learning, Ilmu Pengetahuan Alam Madrasah Ibtidaiyah
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371.36 Metode Pengajaran, Metode Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 05 Jul 2024 09:23
Last Modified: 05 Jul 2024 09:23
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/65567

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum