Diyan Perwitasari, NIM.: 03531315 (2010) ELEMEN ANIMISTIS DALAM ISLAM (Analisa Pemikiran Samuel M. Zwemer). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (ELEMEN ANIMISTIS DALAM ISLAM (Analisa Pemikiran Samuel M. Zwemer))
03531315_BAB I_BAB PENUTUP dan DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (12MB) | Preview |
|
Text (ELEMEN ANIMISTIS DALAM ISLAM (Analisa Pemikiran Samuel M. Zwemer))
03531315_BAB II sampai BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (33MB) |
Abstract
Salah satu tokoh Barat yang menuliskan pandangan tentang Islam yaitu Samuel M. Zwemer, seorang orientalis sekaligus missionaries yang menerbitkan jurnal The Moslem World. la mengutarakan pandangannya tentang Islam dengan perspektif histories, membandingkan doktrin dan ritual dalam Islam dengan paham pada kepercavaan animisme yang definisi dan pengertiannya dijabarkan oleh para ahli studi agama-agama dan antropologi. Dalam karyanya yang berjudul Influence of Animism on Islam, an Account of Popular Supertitions, ia menunjukkan adanya elemen-elemen animistis dalam Islam. Menurutnya, unsur- unsur animistis tersebut berasal dari paganisme Arab pra Islam dan Islam telah mengadopsi ritual-ritual Arab sehingga tidak bisa terlepas dari pengaruh animisme. Berangkat dari alasan ini, yang kemudian melatarbelakangi penulis untuk lebih jauh ingin mengeksplorasi pandangan Zwemer tentang elemen-elemen animistis dalam Islam, menganalisa secara kritis mengenai pendapat dan argumen-argumen yang diusung Zwemer. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pustaka. Dalam penyusunan skripsi ini penulis akan menggunakan teknik analisa data dengan metode deskriptif analitik, yaitu dengan cara mengumpulkan data kemudian disusun dan diuraikan, baru kemudian menganalisa pemikiran dan argumen-argumen Zwemer tentang adanya elemen animistis dalam Islam. Untuk mendapatkan hasil yang eksploratif maka dalam penelitian tersebut. penulis menggunakan pendekatan historis analitik yaitu suatu proses pendekatan terhadap suatu masalah yang meliputi pengumpulan dan interpretasi terhadap peristiwa atau gagasan yang muncul pada masa lampau. Selain itu, karena penelitian ini menyangkut ajaran agama, maka diperlukan pendekatan teologis untuk mencari jawaban secara integral dan mendasar tentang aspek-aspek pemikiran terutama pandangan mengenai adanya elemen-elemen animistis dalam Islam. Dari hasil penelitian, penulis menemukan bagaimana pendefinisian teori animisme yang dipaparkan Zwemer terkait dengan teori animisme dalam Studi Agama-agama dan kajian tentang praktek-praktek animisme dalam literatur Islam. perbedaan antara ajaran dalam sumber agama Islam dengan paham pada kepercayaan animisme maupun praktek-prakick animistis oleh sejumlah penganut Islam, serta seperti apa ritual-ritual Arab pra Islam dipertahankan Islam.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Dr. M. Alfatih Suryadilaga, M.Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Animistis, Pemikiran dan Pemikiran, Samual M. Zwemer |
Subjects: | 200 Agama > 297 Agama Islam > 297.21 Ilmu Hadis |
Divisions: | Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Tafsir Hadist (S1) |
Depositing User: | Asri Yuna Chasanawati |
Date Deposited: | 07 Oct 2024 09:21 |
Last Modified: | 07 Oct 2024 09:21 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/67600 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
View Item |