PENGEMBANGAN DESA WISATA: KONSEP PERENCANAAN, PROSES TATA KELOLA DAN MODEL PROMOSI DI DESA WISATA PUNJULHARJO REMBANG

Ledy Bonita Febriany, NIM.: 20102030020 (2024) PENGEMBANGAN DESA WISATA: KONSEP PERENCANAAN, PROSES TATA KELOLA DAN MODEL PROMOSI DI DESA WISATA PUNJULHARJO REMBANG. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGEMBANGAN DESA WISATA: KONSEP PERENCANAAN, PROSES TATA KELOLA DAN MODEL PROMOSI DI DESA WISATA PUNJULHARJO REMBANG)
20102030020_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PENGEMBANGAN DESA WISATA: KONSEP PERENCANAAN, PROSES TATA KELOLA DAN MODEL PROMOSI DI DESA WISATA PUNJULHARJO REMBANG)
20102030020_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Pariwisata berkelanjutan merupakan komponen penting dalam pengembangan desa wisata. Namun, salah satu unsur yang penting studi menunjukkan bahwa masih ada pemangku kepentingan yang mempertimbangkan atau menolak integrasi kedua aspek tersebut. Berdasarkan pertimbangan masalah tersebut, riset ini menjadi penting untuk mengeksplorasi bagaimana konsep perencanaan, proses tatakelola dan model promosi dapat diintegrasikan untuk menciptakan desa wisata yang berkelanjutan. Studi ini dikerjakan melalui pendekatan studi kasus dengan memilih Desa Wisata Punjulharjo sebagai lokasi penelitian. Peneliti telah melakukan observasi lapangan, wawancara dan dokumentasi terhadap 12 informan. Hasil penelitian menunjukkan dalam konsep perencanaan, aspek diversifikasi wisata perlu adanya pengembangkan dengan perubahan regulasi agar tercapai kesetaraan, keadilan dan kesejahteraan. Berikutnya, dalam proses tatakelola memerlukan adanya perencanaan strategis dengan melakukan proses engagement sebagai langkah awal untuk memperkuat kolaborasi antar stakeholder. Selain itu, model promosi baik berbasis digital, paket wisata kolaboratif dan promosi berbasis komunitas perlu diperhatikan dalam pengembangan Desa Wisata Punjulharjo. Oleh karena itu, pengembangan desa wisata yang berkelanjutan perlu adanya konsep perencanaan, proses tatakelola dan model promosi yang baik agar tercipta implikasi yang positif dalam masyarakat. Dalam studi ini peneliti merekomendasikan penggunaan konsep Promosi wisata berbasis komunitas sebagai integrasi dalam pariwisata berkelanjutan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information / Supervisor: Pembimbing : Ahmad Izudin, M.Si.
Uncontrolled Keywords: desa wisata; pariwisata berkelanjutan; pemasaran digital; potensi lokal; paket wisata
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi > 338.4 Industri Pariwisata
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam (S1)
Depositing User: Muchti Nurhidaya [muchti.nurhidaya@uin-suka.ac.id]
Date Deposited: 04 Nov 2024 10:32
Last Modified: 04 Nov 2024 10:32
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/68368

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum