IMPLEMENTASI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA BERBASIS NILAI-NILAI ISLAMI DALAM PENGEMBANGAN MUTU PENDIDIKAN DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 2 BANTUL

Dwi Izka Failandri, NIM.: 17104090003 (2024) IMPLEMENTASI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA BERBASIS NILAI-NILAI ISLAMI DALAM PENGEMBANGAN MUTU PENDIDIKAN DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 2 BANTUL. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (IMPLEMENTASI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA BERBASIS NILAI-NILAI ISLAMI DALAM PENGEMBANGAN MUTU PENDIDIKAN DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 2 BANTUL)
17104090003_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA (2).pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (IMPLEMENTASI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA BERBASIS NILAI-NILAI ISLAMI DALAM PENGEMBANGAN MUTU PENDIDIKAN DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 2 BANTUL)
17104090003_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Peneliti ini dilatarbelakangi oleh pentingnya sumber daya manusia yang ada didalam lembaga pendidikan (sekolah). Pengelolaan sumber daya manusia yang tepat merupakan kunci dari keberhasilan sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah. MAN 2 Bantul yang berada dibawah nanungan Kementrian Agama Republik Indonesia tentunya berpegang teguh dalam akidah islam dalam setiap proses didalamnya sehingga manajemen sumber daya manusia berbasis nilai-nilai ismai ini tepat jika diterapkan untuk meningkatnkan mutu pendidikan sehingga nantinya mampu mencetak output (lulusan) terbaik dan juga mampu bersaing dengan lulusan sekolah lainnya. Peneltiian ini bertujuan untuk mentehaui bagaimana pengimolementasian manajemen sumber daya manusia berbasis nilai-nilai Islami dalam meningkatkan mutu pendidikan dan juga apa saja faktor-faktor yang menghambat dan mendukung pengimplementasian manajemen sumber daya manusia. Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik observasi, indepth interview (wawancara mendalam) dan dokumentasi. Adapun metode analisis yang digunakan adalah metode deskriptif-analitik kualittatif yakni mendeskripskan dan menganalisa hasil penelitian. Metode analisa meliputi transcipt, coding atau labeling, gruping, comparing dan contrasting, dan interpreting. Validasi data menggunakan metode triangulasi data meliputi triangulasi sumber, triangulasi teknik dan triangulasi waktu. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Proses rekrutmen di MAN 2 Bantul ini dilaksanakan secara terbuka yang dimulai dari penyebaran pemberitahuan terkait pengadaan sumber daya manusia yang sedang dibutuhkan dengan melampirkan kriteria yang dicari dan salah satunya ialah jujur dan beragama islam. 2) Proses penyeleksian di MAN 2 Bantul dilakukan dengan beberapa tahapan seleksi yang didalamnya terdapat unsur nilai-nilai islami untuk mendapatkan kandidat yang Amanah. 3) Madrasah Aliyah Negeri 2 Bantul mengadakan pelatihan dan pengembangan sesuai dengan kebutuhan para guru atau pengajar selain itu di Madrasah sendiri menerapkan. fungsi pelatihan juga mmepunyai tujuan memperkuat nilai-nilai keislaman dalam budaya kerja karyawan. 4) Penilaian Kinerja Guru dilakukan cukup terstruktur sebab pihak Madrasah sendiri setiap semester membentuk tim PKG (Penilaian Kinerja Guru) yang akan melihat dan mengamati bagaiamana praktik dilapangan maupun serta tertib administrasi. Kompensasi atau imbalan terdiri dari 2 bagian yaitu yaitu imbalan fisik (berupa materi atau barang) serta imbalan yang berupa non fisik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information / Supervisor: Pembimbing: Sibawaihi, M.A., Ph.D.
Uncontrolled Keywords: Manajemen, Mutu Pendidikan, Sumber Daya Menusia
Subjects: Manajemen dan Kebijakan Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam (S1)
Depositing User: Widiyastuti, M.IP
Date Deposited: 05 Nov 2024 14:26
Last Modified: 05 Nov 2024 14:26
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/68423

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum