CUAN DAN REBAHAN BAGI GAMER MOBILE LEGENDS: ANALISIS TEORI CHRIS ROJEK

Anjar Dwi Kesuma, NIM.: 19107020036 (2024) CUAN DAN REBAHAN BAGI GAMER MOBILE LEGENDS: ANALISIS TEORI CHRIS ROJEK. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (CUAN DAN REBAHAN BAGI GAMER MOBILE LEGENDS: ANALISIS TEORI CHRIS ROJEK)
19107020036_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (CUAN DAN REBAHAN BAGI GAMER MOBILE LEGENDS: ANALISIS TEORI CHRIS ROJEK)
19107020036_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kemajuan teknologi dan perubahan pola kerja telah menyebabkan kaburnya batasan antara kerja dan (work) dan hiburan (leisure). Salah satu fenomena yang mencerminkan hal ini adalah penjoki game Mobile Legends: Bang Bang (MLBB). Aktivitas yang awalnya merupakan hobi atau bentuk hiburan masa kini telah berubah menjadi sumber penghasilan, di mana individu bermain game untuk memenuhi target atau kebutuhan klien dalam meningkatkan peringkat dan pencapaian di dalam game. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana kaburnya batasan antara work dan leisure akibat berkembangnya teknologi pada industri jasa joki game Mobile Legends: Bang Bang berdasarkan analisis dari Chris Rojek. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan penelitian ini yaitu wawancara dan dokumentasi yang berupa buku atau penelitian yang terkait dengan penelitian ini. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori work and leisure Chris Rojek. Pemain game Mobile Legends awalnya memahami game Mobile Legends hanya sebatas hiburan saja, tetapi ketika mereka sudah menjadi penjoki, mereka tidak lagi menganggap game Mobile Legends sebagai hiburan tetapi dianggap sebagai pekerjaan. karena mereka mempunya tuntutan dan kewajiban untuk menaikkan peringkat akun client dan mereka mendapatkan penghasilan dari hal tersebut. Melalui analisis teori work and leisure dari Chris Rojek penelitian ini mendapati bahwa penjoki game Mobile Legends adalah contoh nyata dari bagaimana teknologi digital mengaburkan batas antara pekerjaan dan waktu luang, mengubah aktivitas rekreatif menjadi pekerjaan yang menghasilkan pendapatan. Tetapi, penjoki game Mobile Legends ini sangat bergantung pada teknologi. Tanpa teknologi ini, keberlangsungan pekerjaan mereka dalam industri game akan terhambat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information / Supervisor: Ahmad Uzair, S.IP., M.A, Ph.D.
Uncontrolled Keywords: Penjoki, Mobile Legends, Work and Leisure
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 301 Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Sosiologi (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 05 Feb 2025 09:50
Last Modified: 05 Feb 2025 09:50
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/69816

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum