EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING DENGAN PENDEKATAN STEM TERHADAP SELF CONFIDENCE DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIKA

Tegar Drajat Alamsyah, NIM.: 20104040008 (2024) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING DENGAN PENDEKATAN STEM TERHADAP SELF CONFIDENCE DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIKA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING DENGAN PENDEKATAN STEM TERHADAP SELF CONFIDENCE DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIKA)
20104040008_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (11MB) | Preview
[img] Text (EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING DENGAN PENDEKATAN STEM TERHADAP SELF CONFIDENCE DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIKA)
20104040008_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (13MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran project based learning (PjBL) dengan pendekatan science, technology, engineering, and mathematics (STEM) terhadap self confidence dan kemampuan berpikir kritis matematika. Jenis Penelitian yang digunakan adalah quasi experimental dengan desain nonequivalent control group design. Variabel penelitian terdiri dari satu variabel bebas berupa pembelajaran PjBL dengan pendekatan STEM dan dua variabel terikat berupa kemampuan berpikir kritis dan self confidence. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X di MAN 1 Banyumas dengan sampel penelitian terdiri dari dua kelas yang berjumlah 80 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling sehingga kelas X 1 dan X 3 mewakili populasi penelitian. Kelas X 1 sebagai kelas eksperimen dengan model pembelajaran PjBL dengan pendekatan STEM. Kelas X 3 sebagai kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Instrumen pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tertulis berupa pretest dan posttest, serta instrumen skala berupa prescale dan postscale. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan independent sample t-test. Analisis data dilakukan dengan menggunakan bantuan software SPSS 25 dan Microsoft Excel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran PjBL dengan pendekatan STEM tidak efektif terhadap self confidence siswa. Hal ini ditunjukkan dengan nilai postscale pada kelas eksperimen dan kelas kontrol yang relatif sama. Sementara itu, model pembelajaran PjBL dengan pendekatan STEM efektif terhadap kemampuan berpikir kritis. Hal ini ditunjukkan dengan rata-rata nilai posttest pada kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol. Kata kunci: PjBL, STEM, kemampuan berpikir kritis, dan self confidence

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information / Supervisor: Fina Hanifa Hidayati, M.Pd
Uncontrolled Keywords: PjBL, STEM, Kemampuan Berpikir Kritis, Self Confidence
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371.36 Metode Pengajaran, Metode Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika (S1)
Depositing User: S.Sos Sofwan Sofwan
Date Deposited: 18 Feb 2025 09:59
Last Modified: 18 Feb 2025 09:59
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/70076

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum