ANALISIS RISIKO SAHAM SYARI’AH MENGGUNAKAN BETA SAHAM DENGAN PEMODELAN STRUCTURAL EQUATION MODELING (SEM)

PURWANTI CAHYANINGTYASTUTY, NIM. 08610030 (2013) ANALISIS RISIKO SAHAM SYARI’AH MENGGUNAKAN BETA SAHAM DENGAN PEMODELAN STRUCTURAL EQUATION MODELING (SEM). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (ANALISIS RISIKO SAHAM SYARI’AH MENGGUNAKAN BETA SAHAM DENGAN PEMODELAN STRUCTURAL EQUATION MODELING (SEM))
BAB I, VI, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (925kB) | Preview
[img] Text (ANALISIS RISIKO SAHAM SYARI’AH MENGGUNAKAN BETA SAHAM DENGAN PEMODELAN STRUCTURAL EQUATION MODELING (SEM))
BAB II, III, IV, V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (510kB)

Abstract

Investasi saham menawarkan return dan risiko yang cukup tinggi, salah satu cara mengukur risiko investasi adalah dengan menggunakan beta saham. Beta saham dipengaruhi oleh 4 variabel (Jumlah Uang Beredar, Kurs, Bunga dan Inflasi) sedangkan dari 4 variabel itu sendiri ada 2 variabel yang merupakan faktor mempengaruhi variabel lain yaitu variabel Bunga mempengaruhi variabel Jumlah Uang Beredar dan variabel Inflasi mempengaruhi variabel Kurs. Dengan menambahkan variabel Pendapatan Nasional sebagai faktor yang mempengaruhi variabel Jumlah Uang Beredar dan Kurs, selanjutnya penelitian ini akan membahas tentang pemodelan beta saham yang dipengaruhi oleh Jumlah Uang Beredar dan Kurs menggunakan Structural Equation Modeling (SEM), adapun saham yang dianalisis yaitu saham yang tergabung dalam Jakarta Islamic Indeks (JII) pada setiap triwulan tahun periode 2008-2010 Penulisan skripsi ini bertujuan untuk menjelaskan analisis risiko dengan metode Structural Equation Modeling (SEM) yang selanjutnya digunakan sebagai metode analisis data untuk mengukur pengaruh Jumlah Uang Beredar dan Kurs terhadap Beta, pengaruh Bunga dan Pendapatan Nasional terhadap Jumlah Uang Beredar, pengaruh Pendapatan Nasional dan Inflasi terhadap Kurs. Berdasarkan hasil pengolahan data dengan menggunakan software LISREL, yakni model telah cocok dan layak digunakan dalam penelitian karena data telah terbukti berdistribusi normal dan telah memenuhi kriteria goodness of fit. Yaitu diperoleh chi-square adalah 5.16 dengan ketentuan diharapkan kecil, p-value adalah 0.40≥ 0.05, RMSEA adalah 0.01 ≤ 0.08, GFI adalah 0.99 ≥ 0.90, AGFI adalah 0.96 ≥ 0.90. Kata kunci : Beta, Saham, Structural Equation Modeling (SEM), Risiko

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Matematika (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 22 Apr 2013 16:31
Last Modified: 14 Jan 2016 11:15
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/7305

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum