TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PEMIKIRAN MUHAMMAD SYAHRUR DALAM REDUKSITAS HUKUM WASIAT

ASRAL FUADI, NIM. 09350025 (2013) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PEMIKIRAN MUHAMMAD SYAHRUR DALAM REDUKSITAS HUKUM WASIAT. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PEMIKIRAN MUHAMMAD SYAHRUR DALAM REDUKSITAS HUKUM WASIAT )
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (12MB) | Preview
[img] Text (TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PEMIKIRAN MUHAMMAD SYAHRUR DALAM REDUKSITAS HUKUM WASIAT )
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (951kB)

Abstract

Perkembangan pemikiran dalam kajian hukum Islam, telah banyak melahirkan produk pemikiran yang mencoba merespon tuntutan zaman dewasa ini. Dalam hal itu, para pemikir hukum Islam terus-menerus melakukan kajian, baik berupa pembacaan ulang ataupun yang telah melakukan perombakan besar-besaran terhadap pandanganpandangan yang dilakukan oleh tokoh-tokoh hukum Islam pada sebelumnya. Dinamika pembacaan ulang terhadap aturan hukum yang telah terdahulu tersebut, pada gilirannya disebut juga dengan pembacaan kontemporer yang berangkat dari pandangan realitas-empirik. Di antara tokoh-tokoh yang berkonsentrasi kepadanya adalah Muhammad Syahrur, yang coba melakukan pembacaan ulang terhadap sesuatu yang telah dikultuskan pada sebelumnya oleh para ulama fikih Islam klasik. Selanjutnya Muhammad Syahrur melakukan sebuah reformulasi terhadap hukum Islam melalui pembacaan kontemporer, salah satunya adalah pengkajian ulang terhadap hukum wasiat. Karena bagi Syahrur anggapan yang menyatakan bahwa ayat wasiat telah dihapuskan (dinasakh) oleh hadis atau ayat waris, telah mereduksi hukum wasiat itu sendiri dan oleh karenanya, harus dilakukan pembacaan ulang terhadap ayat wasiat tersebut, dengan tujuan mencari relevansinya dengan realitas yang terjadi pada manusia di masa sekarang. Dengan demikian penelitian ini berangkat dari petanyaan mendasar yaitu, bagaimana pandangan Muhammad Syahrur tentang hukum wasiat itu sendiri dalam praktiknya dan metode apa yang digunakan Muhammad Syahrur dalam istinbat hukumnya, khususnya dalam hukum wasiat, serta bagaimana relevansi pemikirannya tersebut dengan hukum Islam khususnya tentang wasiat yang berlaku di Indonesia sekarang ini. Penelitian ini merupakan library research atau penelitian pustaka dengan data primernya adalah buku-buku yang ditulis sendiri oleh Muhammad Syahrur dan bukubuku terkait dengan tema penelitian sebagai data sekundernya. Penelitian ini dilakukan dengan menggambarkan serta penjelasan secara komprehensif untuk kemudian dianalisis dengan berbagai pendapat dari tokoh-tokoh lainnya dengan maksud menemukan suatu kesimpulan tentang hukum wasiat yang diperselisihkan, yang pada gilirannya disebut dengan metode deskriptif-analitik dengan pendekatan usul fikih. Hasil dari penelitian adalah, wasiat dalam pelaksanaanya boleh melebihi dari sepertiga. Hal ini didasarkan kepada metode istinbat hukum yakni, pembacaan kontemporer. Adapun relevansi dari kajian Syahrur ini adalah untuk mengisi kekosongan kajian tentang hukum Islam, khususnya hukum wasiat yang ada di Indonesia. Penelitian ini diproyeksikan sebagai respon terhadap kajian tentang hukum wasiat di era globalisasi dan modernisasi hukum Islam dengan harapan dapat memberikan sumbangan pemikiran dan atau untuk memperkaya khasanah ilmu pengetahuan, khususnya dalam pemikiran hukum Islam kontemporer yang ada di Indinesia. Kata kunci: Muhammad Syahrur, reduksi, hukum wasiat, relevansi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Peradilan Islam
Peradilan Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Al-Ahwal Asy-Syakhsiyyah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 03 Jul 2013 20:44
Last Modified: 15 Apr 2016 10:26
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/8529

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum