HUBUNGAN ANTARA STANDAR KOMPETENSI PUSTAKAWAN DAN KINERJA PUSTAKAWAN

NITI KRANTI SIWI , NIM. 06140056 (2015) HUBUNGAN ANTARA STANDAR KOMPETENSI PUSTAKAWAN DAN KINERJA PUSTAKAWAN. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
BAB I,V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
BAB II,III,IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (169kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara standar kompetensi dan kinerja pustakawan di UPT Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Penelitian ini termasuk penelitian survei dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Variabel dalam penelitian ini yaitu Standar kompetensi pustakawan (variabel independen) dan kinerja pustakawan (variabel dependen). Metode pengumpulan data menggunakan observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan dengan analisis korelasi product moment. Data diolah dengan program SPSS version 17 for windows. Hasil analisis menunjukkan bahwa adanya hubungan antara standar kompetensi pustakawan dan kinerja pustakawan. Hal ini bisa dilihat dari korelasi antara variabel X (standar kompetensi pustakawan) dan variabel Y (kinerja pustakawan) yang bertanda positif dengan nilai korelasi adalah 0,313 dengan nilai signifikan 0,221. Hal ini dapat dilihat dari hasil uji hipotesis yaitu diketahui nilai koefisien korelasi yang diperoleh sebesar 0,221. Dengan demikian nilai koefisien korelasi 0,221 lebih besar dari r tabel dengan taraf signifikan 5% (0,514) maupun pada taraf signifikan 1% (0,641). Dari hasil tersebut dapat dinyatakan bahwa hipotesis nihil (Ha) diterima sedangkan hipotesis alternatif (Ho) ditolak artinya hasil penelitian ini signifikan, hal ini menandakan bahwa terdapat hubungan antara variable standar kompetensi dan variable kinerja pustakawan. Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada perpustakaan untuk meningkatkan kinerja pustakawan, karena disamping standar kompetensi pustakawan, ada juga beberapa factor lain yang mempengaruhi kinerja pustakawan yaitu, penempatan, rotasi kerja, iklim, situasi kerja dan juga sistem manajemen. div

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Drs. Purwono, SIP., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Standar Kompetensi, Kinerja pustakawan
Subjects: Ilmu Perpustakaan
Divisions: Fakultas Adab dan Ilmu Budaya > Ilmu Perpustakaan (S1)
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Date Deposited: 28 Jan 2015 09:26
Last Modified: 17 Jul 2023 10:41
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/6472

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum