PELAKSANAAN i BAI' BI SAMAN amp;#8216;AJIL /i DI BMT MITRA LOHJINAWI BANTUL DAN JUAL BELI PADA MINDRING (STUDI TENTANG i AL-MASLAHAH AL-IQTISADIYAH /i )

MUHAMMAD ERFAN ZAINUDIN - NIM. 03380375, (2008) PELAKSANAAN i BAI' BI SAMAN amp;#8216;AJIL /i DI BMT MITRA LOHJINAWI BANTUL DAN JUAL BELI PADA MINDRING (STUDI TENTANG i AL-MASLAHAH AL-IQTISADIYAH /i ). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Bai' bi s|aman ajil merupakan salah satu produk penyaluran dana yang cukup di gemari di BMT karena karakternya profitable, mudah dalam penerapan, serta dengan risk factor yang ringan untuk diperhitungkan. Selain itu anggota dapat dengan mudah menggunakan produk ini terutama bagi mereka yang termasuk golongan ekonomi menengah ke bawah karena pembayaran harga oleh anggota dapat dilakukan secara angsuran setiap periode tertentu. Dalam praktiknya, bai' bi saman ajil berhasil menempati hampir 80% peta penyaluran dana di BMT Mitra Lohjinawi Bantul. Dalam kegiatan pembiayaan di lapangan, ada juga sekelompok orang yang juga mengadakan pembiayaan terhadap masyarakat kecil di Pasar Kota Bantul. Dalam istilah jawa tradisional, sekelompok orang tersebut sering disebut mendring. Produk dari mendring ini berupa suatu pembiayaan kredit. Dalam praktiknya, antara BMT Mitra Lohjinawi dan mendring mempunyai tujuan yang sama yaitu membantu masyarakat melalui suatu sistem pembiyaan kredit. Selanjutnya penyusun akan mencoba membahas tentang produk bai' bi s|aman ajil ini dilihat dari segi kemanfaatan dan kemaslahatan dalam hal ekonomi (al-Maslahah al-Iqtisadiyah). Penyusun akan mencoba membandingkan produk pembiayaan bai' bi s|aman ajil ini dengan pembiayaan kredit pada mendring yang dalam pelaksanaannya di lapangan, kedua produk ini sama-sama membantu masyarakat dalam meningkatkan usaha dan memenuhi kebutuhannya. Jenis penelitian skripsi ini adalah field research atau penelitian lapangan, dengan teknik pengumpulan data yang berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun pendekatan yang penyusun gunakan adalah normative, sehingga dengan pendekatan tersebut diharapkan dapat diperoleh hasil penelitian yang sesuai dengan tinjauan hukum Islam. Berdasarkan wawancara yang dilakukan kepada beberapa pihak yaitu pihak BMT Mitra Lohjinawi, mendring, dan masyarakat yang menggunakan pembiayaan, maka pembiyaan bai' bi s|aman ajil mempunyai nilai kemanfaatan dan kemaslahatan dalam hal ekonomi (al-Maslahah al- Iqtisadiyah). Hal ini dapat dilihat dari mulai penerapan akad dalam pembiyaan Bai' bi s|aman ajil lebih jelas dibandingkan dengan kredit pada mendring. Kemudian dari segi penetapan harga barang, pada pembiyaan bai' bi s|aman ajil dengan menggunakan margin keuntungan yang jumlahnya tetap sesuai dengan kesepakatan pada akad awal. Akan tetapi pada pembiyaan kredit pada mendring menggunakan bunga yang jumlah nominalnya lebih besar dari pada margin keuntungan pada pembiyaan bai' bi s|aman ajil. Jika pada pembiayaan bai' bi s|aman ajil jumlah margin keuntungannya adalah sebesar 10-15% maka pada pembiyaan kredit mendring mencapai 20-25%. Dalam bai' bi s|aman ajil pemberian pembiayaan kepada calon anggota didasarkan pada unsur kepercayaan. Adapun untuk manajemen risiko pada pembiayaan ketika dalam keadaan overmacht pihak BMT memberikan dispensasi kepada anggota sudah sesuai dengan kaidah dalam hukum Islam karena BMT bersedia menyelesaikan sengketa yang berhubungan dengan pembiayaan. Sedangkan dalam pembiyaan kredit oleh mendring jika terjadi keterlambatan pembayaran angsuran, dendanya sangat besar dan hal ini sangat memberatkan masyarakat. Berdasarkan fakta di atas, maka pembiayaan bai' bi s|aman ajil terbukti lebih mendatangkan kemanfaatan dan kemaslahatan dalam hal ekonomi di bandingkan dengan pembiyaan kredit pada mendring. Hal ini Senada dengan apa yang menjadi tujuan syar'i dalam pembuatan hukumnya, yaitu mewujudkan kemaslahatan manusia dengan menjamin kebutuhan hidup primer (darury), kebutuhan sekunder (hajy) dan kebutuhan pelengkap (tahsiny) maka BMT harus bisa menjadi alternatif bagi masyarakat untuk mewujudkan kesejahteraan terutama dalam hal ekonomi. Kaitannya dengan kebutuhan hidup primer (darury), maka produk bai' bi s|aman ajil yang ada di BMT Mitra Lohjinawi mampu mandatangkan kemanfaatan dan kemaslahatan dalam hal ekonomi (al-Maslahah al-Iqtisadiyah).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Drs. H. Dahwan, M.Si., Pembimbing II : Gusnam Haris, S.Ag.,M.Ag.
Uncontrolled Keywords: i Bai' bi saman 'ajil, /i BMT
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Last Modified: 04 May 2012 23:40
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/1184

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum