TANGGUNG JAWAB PT. KERETA API (PERSERO) DAERAH OPERASI VI YOGYAKARTA TERHADAP KERUGIAN PENUMPANG KERETA API KELAS EKONOMI DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM

MAYA PARAMITA NIM: 01380604, (2009) TANGGUNG JAWAB PT. KERETA API (PERSERO) DAERAH OPERASI VI YOGYAKARTA TERHADAP KERUGIAN PENUMPANG KERETA API KELAS EKONOMI DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (TANGGUNG JAWAB PT. KERETA API (PERSERO) DAERAH OPERASI VI YOGYAKARTA TERHADAP KERUGIAN PENUMPANG KERETA API KELAS EKONOMI DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM)
BAB I,V.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (TANGGUNG JAWAB PT. KERETA API (PERSERO) DAERAH OPERASI VI YOGYAKARTA TERHADAP KERUGIAN PENUMPANG KERETA API KELAS EKONOMI DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM)
BAB II,III,IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (343kB)

Abstract

Sering terjadinya kelalaian yang menimbulkan kerugian pihak pengangkut maupun penumpangnya pada perkeretaapian di Indonesia mengindikasikan betapa kompleksnya persoalan manajemen di dalam PT. Kereta Api (Persero). Kereta api (KA) sebagai angkutan massal yang selama ini dinilai cukup aman, ternyata belum memenuhi harapan masyarakat. Kelalaian pihak KA yang terjadi antara lain keterlambatan kereta, kerusakan maupun kehilangan barang, kurang memadai fasilitas yang disediakan, hingga kecelakaan yang mengakibatkan korban luka-luka maupun meninggal dunia. Kelalaian tersebut menimbulkan bentuk pertanggungjawaban pihak pengangkut terhadap penumpang yang mengalami kerugian. Dengan segala keterbatasan yang dimiliki oleh PT. Kereta Api (Persero) keselamatan konsumen sebagai penumpang seringkali terabaikan keterbatasan yang pada prinsipnya disadari betul oleh setiap konsumen yang memilih kereta api, namun bukan berarti keselamatan mereka harus dinomorduakan atau bahkan diabaikan. Ganti rugi yang selama ini diberikan kepada korban kecelakaan kereta api di Indonesia hanya berasal dari asuransi PT. Jasa Raharja, sedangkan dari PT. Kereta Api (Persero) sendiri sebagai pihak penyelenggara tidak memberikan ganti rugi. Secara teoritis PT. Kereta Api (Persero) harus mempertanggungjawabkan segala tindakan maupun akibat selama ada hubungan perjanjian dengan konsumen. Pertanggungjawaban akibat dari seuatu kecelakaan adalah hal terpenting dari suatu hubungan hukum. Hak untuk mendapatkan ganti rugi yang layak seringkali menjadi inti persoalan. Obyek dari penelitian ini lebih dispesifikasikan pada kereta api penumpang kelas ekonomi yang lebih banyak dipergunakan sebagai alat transportasi oleh masyarakat. Dengan pendekatan penelitian yuridis normatif yaitu penelitian lapangan berdasarkan pendekatan undang-undang hukum positif dan dianalisa dalam tinjauan islam. Penelitian ini dilakukan sebagai suatu bentuk informasi bagi konsumen (pengguna jasa) angkutan kereta api yang membutuhkan penjelasan tentang hak dan kewajiban sebagai konsumen, bentuk tanggung jawab pengangkut terhadap kerugian yang dialami penumpangnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT. Kereta Api (Persero) bertanggungjawab terhadap kerugian yang dialami penumpang kelas ekonomi dalam bentuk pemberian santunan atas korban kecelakaan baik yang meninggal dunia, cacat maupun luka-luka. Santunan yang diberikan PT. Kereta Api (Persero) merupakan premi yang dibayarkan penumpang yang dikelola oleh pihak Asuransi yaitu PT. Jasa Raharja. Kerugian penumpang kelas ekonomi menurut PT. Kereta Api (Persero) adalah kerugian pada penumpang yang timbul karena adanya kecelakaan pada kereta tersebut, bukan pada barang bawaan penumpang. Hal itu dikarenakan yang menjadi objek angkutan adalah penumpang itu sendiri. Apabila dapat dibuktikan bahwa pihak penyelenggara yang bersalah maka penumpang berhak mendapat ganti rugi (kopensasi) sesuai kerugian yang diderita penumpang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Drs. Riyanta, M.Hum. Budi Ruhiatudin, S.H., M.Hum.
Uncontrolled Keywords: Tanggung jawab, kereta api, kelas ekonomi
Subjects: Perdata Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Muamalah (S1)
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 08 Aug 2012 16:46
Last Modified: 10 May 2016 11:10
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/2334

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum