UPAYA KOMUNITAS MANCING MANIA JOGJAKARTA (MMJ) DALAM MENUMBUHKAN KESADARAN MASYARAKAT MELESTARIKAN EKOSISTEM SUNGAI

Muhammad Rifqi Pratama, NIM. 14720048 (2018) UPAYA KOMUNITAS MANCING MANIA JOGJAKARTA (MMJ) DALAM MENUMBUHKAN KESADARAN MASYARAKAT MELESTARIKAN EKOSISTEM SUNGAI. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (UPAYA KOMUNITAS MANCING MANIA JOGJAKARTA (MMJ) DALAM MENUMBUHKAN KESADARAN MASYARAKAT MELESTARIKAN EKOSISTEM SUNGAI)
14720048_BAB I_BAB_TERAKHIR_DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (7MB) | Preview
[img] Text (UPAYA KOMUNITAS MANCING MANIA JOGJAKARTA (MMJ) DALAM MENUMBUHKAN KESADARAN MASYARAKAT MELESTARIKAN EKOSISTEM SUNGAI)
14720048_BAB II_S.D._SEBELUM_BAB_TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Degradasi lingkungan sungai dewasa ini menjadi masalah serius yang harus dihadapi bersama. Perilaku buang sampah disungai dan praktek ilegal fishing ditengarai sebagai faktor utama kerusakan lingkungan sungai di wilayah D.I.Yogyakarta. Hal tersebut dikarenakan kurangnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kelestarian sungai yang sebenarnya memiliki peran vital dalam kehidupan manusia. Sebagai komunitas yang menggunakan sungai sebagai tempat menyalurkan hobinya, Komunitas Mancing Mania Jogjakarta dengan berbagai kegiatannya mencoba untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam melestarikan sungai. Penelitian ini untuk mengetahui upaya yang telah dilakukan oleh Komunitas Mancing Mania Jogjakarta untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam melestarikan sungai. Penelitian ini menggunakan teori Pemberdayaan dan konsep Kesadaran Paulo Freire. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam penentuan informan peneliti menggunakan metode purpose sampling. Selanjutnya pengolahan data mengikuti prosedur ilmiah dengan cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah kegiatan yang dilakukan Komunitas Mancing Mania Jogjakarta untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat diantaranya sosialisasi verbal, sosialisasi dengan tebar benih, sosialisasi dengan pemasangan banner larangan buang sampah dan ilegal fishing, dan kerjasama dengan komunitas lain. Upaya tersebut dilakukan sebagai proses pemberdayaan kepada masyarakat untuk menumbuhkan kesadaran kritis dalam melestarikan sungai dan menyadarkan masyarakat bahwa sungai merupakan sebuah potensi yang bisa dikembangkan. Selanjutnya peneliti menemukan dua tingkat kesadaran yaitu kesadaran naif yang ditemukan dalam masyarakat dan kesadaran kritis yang ditemukan dalam Komunitas Mancing Mania Jogjakarta dengan upayanya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Achmad Zainal Arifin, M.A, Ph.D.
Uncontrolled Keywords: Komunitas Mancing, Penyadaran, Pelestarian Lingkungan
Subjects: Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Sosiologi (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 04 Mar 2019 13:25
Last Modified: 04 Mar 2019 13:25
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/33529

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum