PERAN BIMBINGAN PRA NIKAH DALAM MEMBANGUN KETAHANAN KELUARGA DI KUA KECAMATAN KARANGANOM KLATEN JAWA TENGAH TAHUN 2018-2019

Alda Risma Widyatama, NIM.: 17103050050 (2021) PERAN BIMBINGAN PRA NIKAH DALAM MEMBANGUN KETAHANAN KELUARGA DI KUA KECAMATAN KARANGANOM KLATEN JAWA TENGAH TAHUN 2018-2019. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PERAN BIMBINGAN PRA NIKAH DALAM MEMBANGUN KETAHANAN KELUARGA DI KUA KECAMATAN KARANGANOM KLATEN JAWA TENGAH TAHUN 2018-2019)
17103050050_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA1.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PERAN BIMBINGAN PRA NIKAH DALAM MEMBANGUN KETAHANAN KELUARGA DI KUA KECAMATAN KARANGANOM KLATEN JAWA TENGAH TAHUN 2018-2019)
17103050050_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (698kB) | Request a copy

Abstract

Nas Al-Qur’an menyebutkan dalam surah Ar-Ru>m (30): 21 bahwa tujuan perkawinan adalah untuk menciptakan rumah tangga yang sejahtera, bahagia, tenteram, damai dan abadi. Berdasarkan hasil observasi yang penulis lakukan bahwasannya di KUA Kecamatan Karanganom presentase NTCR (Nikah, Talak, Cerai, Rujuak) pada Tahun 2016 yang didapat dari Kementrian Agama Kabupaten Klaten berjumlah 47 peristiwa, Tahun 2017 terdapat 62 peristiwa, Tahun 2018 terdapat 13 peristiwa hal itu berbanding terbalik dengan Tahun 2019 yang hanya terdapat 4 peristiwa dan pada Tahun 2020 bulan Oktober terdapat 0 peristiwa. Berdasarkan data yang penulis sebutkan dapat disimpulkan terjadinya penurunan tingkat talak dan cerai pada kurun waktu 2018-2019. Data ini dapat dipahami bahwa terdapat peran yang dilakukan oleh penghulu dan BP4 untuk membangun ketahanan keluarga. Oleh karena itu perlu dikaji terkait peran yang dilakukan oleh bimbingan pra nikah Kecamatan Karanganom dalam membangun ketahanan keluarga dan bagaimana tinjauan Hukum Islam terhadap upaya tersebut. Berdasarkan latar belakang di atas, pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana langkah-langkah yang dilakukan bimbingan pranikah dalam membangun ketahanan keluarga di wilayah KUA Kecamatan Karanganom Kabupaten Klaten Tahun 2018-2019. 2) Sejauhmana pandangan Hukum Islam terhadap peran bimbingan pra nikah dalam membangun ketahanan keluarga di wilayah KUA Kecamatan Karanganom Kabupaten Klaten Tahun 2018-2019. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat preskriptif dengan menggunakan pendekatan yuridis normatif. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah wawancara, observasi, dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah kualitatif dengan metode induktif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa bimbingan pra nikah di KUA Kecamatan Karangano mempunyai peran yang dapat menunjang dalam membangun ketahanan keluarga. Hal ini dapat dibuktikan dengan materi bimbingan pra nikah di KUA Kecamatan Karanganom yang telah sesuai dengan Keputusan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Nomor 379 Tahun 2018 tentang Petunjuk Pelaksanaan Bimbingan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin. Hal ini dapat buktikan juga dengan adanya testimoni dari masyarakat yang telah merasakan manfaatnya, Tinjauan Hukum Islam terhadap peran bimbingan pra nikah di Wilayah KUA Kecamatan Karanganom telah sesuai dengan aturan yang ada. Setiap peran yang dilakukan telah berlandaskan pada aturan yang ada dan syariat Islam. Peran yang dilakukan juga memiliki kemaslahatan yang sesuai dengan hukum Islam dalam aspek menjaga jiwa, keturunan dan agama dalam aspek menjaga agama, menjaga jiwa dan menjaga keturunan. Kata Kunci: Peran, Bimbingan Pra Nikah, Ketahanan, KUA Karanganom

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Siti Djazimah,S.Ag.,M.Si.
Uncontrolled Keywords: pra nikah; KUA; ketahanan keluarga
Subjects: Hukum Keluarga > Keluarga Islam
Hukum Islam > Fiqih > Pernikahan
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Islam (S-1) > Hukum Keluarga
Depositing User: Muchti Nurhidaya edt
Date Deposited: 26 Nov 2021 10:29
Last Modified: 15 Aug 2022 09:22
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/45217

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum