PERILAKU KONSUMTIF REMAJA DI COFFEE SHOP KECAMATAN BLADO, KABUPATEN BATANG JAWA TENGAH

Fadlulloh Marwan Hakim, NIM.: 14720004 (2022) PERILAKU KONSUMTIF REMAJA DI COFFEE SHOP KECAMATAN BLADO, KABUPATEN BATANG JAWA TENGAH. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PERILAKU KONSUMTIF REMAJA DI COFFEE SHOP KECAMATAN BLADO, KABUPATEN BATANG JAWA TENGAH)
14720004_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PERILAKU KONSUMTIF REMAJA DI COFFEE SHOP KECAMATAN BLADO, KABUPATEN BATANG JAWA TENGAH)
14720004_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Coffee Shop pada era saat ini tidak hanya menyediakan minuman kopi, namun juga menawarkan konsep tata ruang yang menarik dengan adanya fasilitas Wifi. Banyaknya Coffee Shop yang bermunculan, menjadikan kebiasaan baru bagi masyarakat Kabupaten Batang terutama remaja. Mereka menjadikan Coffee Shop tidak hanya sebagai tempat menikmati kopi tetapi juga sebagai sarana untuk berfoto-foto, sehingga menjadi kebiasaan yang boros yang dikenal sebagai perilaku konsumtif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Perilaku Konsumtif Remaja Di Coffee Shop Kecamatan Blado, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori konsumsi Jean Baudrillard. Dalam teorinya tentang masyarakat konsumeris, konsumen tidak lagi melakukan kegiatan konsumsi suatu objek atas dasar kebutuhan dan kenikmatan, tetapi juga untuk mendapatkan status sosial tertentu dari nilai tanda dari objek. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dimana penelitian kualitatif merupakan penelitian yang sumber datanya menggunakan penggambar yang terjadi di lapangan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan pada tanggal 1 Juli 2021 hingga 1 Oktober 2021. Lokasi penelitian ini dilakukan di Forest Kopi, Metsa Kopi, dan Jiwalova Kopi yang terletak di Kecamatan Blado, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Sumber data yang digunakan adalah data primer yang terdiri dari sepuluh pengunjung remaja, dua pemilik Coffee Shop, dan tiga karyawan Coffee Shop. Sumber data sekundernya antara lain buku, skripsi, jurnal, dan sebagainya yang terkait dengan perilaku konsumtif remaja. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada perilaku konsumtif pada remaja di Coffee Shop Kecamatan Blado, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, hal ini dibuktikan dengan remaja tidak pernah memperhitungkan jumlah uang yang mereka keluarkan selama berkunjung di Coffee Shop, mereka bisa menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk mengobrol bersama teman sembari menikmati makanan dan minuman yang telah dipesan, selain itu mereka bisa berkunjung ke Coffee Shop empat sampai lima kali dalam satu minggu. Konsep Coffee Shop yang modern dan lebih berkelas membuat pengunjung tertarik untuk datang. Hal ini berdampak pada perilaku konsumtifnya dimana kegiatan yang mereka lakukan merupakan kegiatan yang secara tidak sadar bukanlah kebutuhan tetapi keinginan demi kepuasan diri. Faktor yang mempengaruhi perilaku konsumtif pada remaja yaitu motivasi individu, keluarga, dan teman. Kegiatan konsumsi yang dilakukan remaja berdasarkan atas keinginan bukan kebutuhan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Dr. Sulistyaningsih, S.Sos., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Perilaku Konsumtif, Remaja, Coffee Shop, Jean Baudrillard
Subjects: Permasalahan dan Layanan kepada Anak dan Remaja
Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Sosiologi (S1)
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 21 Feb 2022 09:20
Last Modified: 21 Feb 2022 09:20
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/49456

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum