KONSEP MISAQAN GHALIZA DALAM PERKAWINAN MENURUT PANDANGAN KH. MISBACHUL MUNIR DALAM PERSPEKTIF MAQASHID SYARI’AH

BURHANNUDIN, NIM. 16350001 (2022) KONSEP MISAQAN GHALIZA DALAM PERKAWINAN MENURUT PANDANGAN KH. MISBACHUL MUNIR DALAM PERSPEKTIF MAQASHID SYARI’AH. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (KONSEP MISAQAN GHALIZA DALAM PERKAWINAN MENURUT PANDANGAN KH. MISBACHUL MUNIR DALAM PERSPEKTIF MAQASHID SYARI’AH)
16350001_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (KONSEP MISAQAN GHALIZA DALAM PERKAWINAN MENURUT PANDANGAN KH. MISBACHUL MUNIR DALAM PERSPEKTIF MAQASHID SYARI’AH)
16350001_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Sebuah pernikahan dibangun dalam sebuah ikatan yang suci. Ia tidak hanya sekedar menyatukan dua insan yang berbeda, tapi juga menyatukan dua keluarga besar yang berbeda kultur dan budaya. Pemasalahan yang sering terjadi adalah masih banyak masyarakat yang belum memahami pentingnya arti dari perkawinan yang mengakibat banyaknya kasus perceraian di masyarakat. Oleh karenanya, untuk meminimalisir angka perceraian diperlukanlah pemahaman kepada masyarakat bahwa di dalam perkawinan terdapat misaqan ghaliza yang harus selalu dijaga. Bahkan penyebutan pernikahan dengan perjanjian yang kuat (misaqan ghaliza) termaktub dalam Al Qura’an. Hal inilah yang menjadi inti pembahasan dalam penelitian ini yakni tinjauan maqashid syari’ah menurut pandangan KH. Misbachul Munir tentang konsep misaqan ghaliza dalam perkawinan. Penelitian fokus pada konsep misaqan ghaliza dalam perkawinan menurut pandangan KH. Misbachul Munir. Dalam hal ini penulis juga menganalisis konsep misaqan ghaliza dalam perkawinan melaui tinjauan hukum Islam dalam perspektif maqashid syari’ah. Untuk menjawab persoalan tersebut, maka penulis melakukan penelitian lapangan (field research), karena merupakan penyelidikan mendalam (Indepth Study) yang dilakukan dalam kancah kehidupan yang sebenarnya. Adapun pendekatan yang digunakan adalah pendekatan Normatif. Penelitian ini bersifat deskriptif-analitis yakni penelitian yang bersifat menjelaskan kondisi subjek dan objek penelitian, penyusunan dan penganalisaan data kemudian dijelaskan. Sedangkan analisis data penulis mengunakan analisis kualitatif, yaitu mendapatkan data penelitian melalui data catatan lapangan, rekaman dalam wawancara dan menelaah kitab turats, dan kemudian data tersebut disusun dan dianalisis yang logis setelah itu di simpulkan. Perihal konsep misaqan ghaliza dalam pernikahan, penulis menemukan beberapa aspek yang tertuang dalam maqashid syari’ah, yaitu hifz an-nasl (menjaga keturunan), hifz ad-din (menjaga agama), dan hifz an-nafs (menjaga jiwa). Berdasarkan beberapa aspek maqashid syari’ah tersebut, penulis menyimpulkan bahwa eksistensi dan tujuan misaqan ghaliza dalam pernikahan adalah menciptakan kemashlahatan, kehidupan yang sejahtera, tentram, dan harmonis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. MALIK IBRAHIM, M.Ag
Uncontrolled Keywords: Misaqan Ghaliza, Perkawinan, KH. Misbachul Munir, dan Maqashid Syari’ah.
Subjects: Hukum Keluarga > Keluarga Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Islam (S-1) > Hukum Keluarga
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 08 Mar 2022 09:08
Last Modified: 08 Mar 2022 09:08
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/49868

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum