PELAKSANAAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM KELUARGA DALAM MENGEMBANGKAN KESALEHAN SOSIAL ANAK DI KAMPUNG BADRAN KECAMATAN JETIS YOGYAKARTA

Hana Rizayanti, NIM.: 16410071 (2020) PELAKSANAAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM KELUARGA DALAM MENGEMBANGKAN KESALEHAN SOSIAL ANAK DI KAMPUNG BADRAN KECAMATAN JETIS YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PELAKSANAAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM KELUARGA DALAM MENGEMBANGKAN KESALEHAN SOSIAL ANAK DI KAMPUNG BADRAN KECAMATAN JETIS YOGYAKARTA)
16410071_BAB-I_IV_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (PELAKSANAAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM KELUARGA DALAM MENGEMBANGKAN KESALEHAN SOSIAL ANAK DI KAMPUNG BADRAN KECAMATAN JETIS YOGYAKARTA)
16410071_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah kondisi perilaku anak-anak di kampung Badran memiliki perilaku yang kurang sopan dan berkata kotor terhadap orang tua maupun teman sejawat. Oleh karena itu, pendidikan agama islam akan menjadi pondasi guna memperbaiki dan mengokohkan aqidah anak agar kelak anak-anak di kampung Badran mampu menerapkan kesalehan sosial secara totalitas yang didukung oleh keluarga dan masyarakat kampung badran sendiri. Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan pendidikan agama Islam dalam keluarga di kampung Badran Kecamatan Jetis Yogyakarta. 2) Untuk mendeskripsikan hasil yang dicapai dari pelaksanaan pendidikan agama Islam dalam keluarga dalam mengembangkan kesalehan sosial anak di kampung Badran Kecamatan Jetis Yogyakarta. 3) Untuk menganalisis hubungan secara kualitatif pendidikan agama Islam dalam keluarga dalam mengembangkan kesalehan sosial anak di kampung Badran Kecamatan Jetis Yogyakarta. Penelitian merupakan jenis penelitian field research yang bersifat kualitatif yaitu penelitian deskriptif yang menyajikan data secara sistematik dan memaparkan objek yang sebenarnya di lapangan. Adapun pengumpulan datanya menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Penentuan subjek penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Subjek penelitian terdiri 10 keluarga yang memiliki anak usia 7 sampai 12 tahun, 4 orang warga dan anak-anak. Penulis menggunakan analisis reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi teknik. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: 1) pelaksanaan pendidikan agama Islam dalam keluarga sudah maskimal. Pelaksanaan pendidikan agama Islam dalam keluarga di kampung Badran yang tergolong kesalehan sosial berupa akhlakul karimah. Mayoritas keluarga di kampung Badran sudah memiliki pandangan tentang urgensi pentingnya pelaksanaan pendidikan agama Islam dalam keluarga terhadap kesalehan sosial anak yang sudah merambah dan menjadi kebutuhan rohani yang telah disuguhkan kepada anak sejak dini. 2) Hasil yang dicapai dari pelaksanaan pendidikan agama Islam dalam keluarga dengan kesalehan sosial anak di kampung Badran yaitu berupa pribadi anak yang mampu menunjukan sikap akhlakul karimah dalam kehidupan sehari hari. Output yang didapar dari pelaksanaan pendidikan agama Islam keluarga terhadap kesalehan sosial anak berupa akhlakul karimah dan pribadi yang berkarakter jujur serta disiplin dalam mengemban pendidikan agama Islam yang sudah diajarkan oleh orang tuanya di dalam rumah. 3) Pelaksanaan pendidikan agama Islam dalam keluarga dan kesalehan sosial di memiliki hubungan berbanding lurus, yang mana pelaksanaan pendidikan agama Islam dalam keluarga terus dilakukan secara kontinu sebagai perwujudan kesalehan sosial.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Drs. Moch. Fuad, M. Pd
Uncontrolled Keywords: Pendidikan agama Islam dalam Keluarga, Kesalehan Sosial Anak
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Hukum Keluarga > Keluarga Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: S.Sos Sofwan Sofwan
Date Deposited: 23 Jun 2022 15:08
Last Modified: 23 Jun 2022 15:08
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/51259

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum