UJI REMEDIASI AIR TERCEMAR DISINFEKTAN BERBAHAN DASAR KLORIN MENGGUNAKAN KAYU APU (Pistia stratiotes) DAN KIAMBANG (Salvinia minima)

Bintang Jalu Rais Al-amin, NIM:17106040035 (2023) UJI REMEDIASI AIR TERCEMAR DISINFEKTAN BERBAHAN DASAR KLORIN MENGGUNAKAN KAYU APU (Pistia stratiotes) DAN KIAMBANG (Salvinia minima). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (UJI REMEDIASI AIR TERCEMAR DISINFEKTAN BERBAHAN DASAR KLORIN MENGGUNAKAN KAYU APU (Pistia stratiotes) DAN KIAMBANG (Salvinia minima))
17106040035_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (UJI REMEDIASI AIR TERCEMAR DISINFEKTAN BERBAHAN DASAR KLORIN MENGGUNAKAN KAYU APU (Pistia stratiotes) DAN KIAMBANG (Salvinia minima))
17106040035_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kegiatan Spraying disinfektan klorin dalam rangka menanggulangi Covid-19 menimbulkan limbah cair mengandung disinfektan yang jika dibuang langsung tanpa melalui proses pengolahan berpotensi menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan. Salah satu alternatif pengolahan air tercemar adalah melalui proses remediasi dengan tanaman (fitoremediasi). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan kayu apu, kiambang, maupun kombinasi keduanya dalam meremediasi air tercemar disinfektan klorin serta mengetahui parameter kualitas air yaitu suhu, pH, TDS, DO, dan BOD sebelum dan sesudah perlakuan remediasi. Penelitian dilakukan dengan wadah tidak mengalir (sistem non-kontinyu). Metode eksperimen menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial dengan faktor pertama yaitu perbedaan perlakuan dan faktor kedua yaitu waktu pemaparan dengan 5 kali pengulangan. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Two Way ANOVA dengan taraf kepercayaan 95% dilanjutkan dengan uji jarak Duncan Multiple Range Test (DMRT). Perlakuan menggunakan kayu apu, kiambang, maupun kombinasi keduanya dapat mengurangi kandungan klorida dalam air jika dibandingkan dengan perlakuan kontrol tanpa tanaman. Perlakuan menggunakan kombinasi dua tanaman tidak berbeda signifikan dibandingkan menggunakan satu tanaman saja. Pengukuran parameter kualitas air menunjukkan bahwa penggunaan tanaman tersebut dapat mengurangi suhu air dan memperbaiki nilai pH, TDS, DO, dan BOD.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Disinfektan; Fitoremediasi; Kayu apu; Kiambang, Klorida
Subjects: Biologi
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi (S1)
Depositing User: Widiyastut
Date Deposited: 19 Oct 2023 14:04
Last Modified: 19 Oct 2023 14:04
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/61493

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum