PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB MAHASISWA TUNANETRA DI PUSAT BAHASA, BUDAYA DAN AGAMA UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA (STUDI KASUS MAHASISWA PERIODE 2012/2013)

SITI SANGIDAH, NIM.10420051 (2014) PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB MAHASISWA TUNANETRA DI PUSAT BAHASA, BUDAYA DAN AGAMA UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA (STUDI KASUS MAHASISWA PERIODE 2012/2013). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB MAHASISWA TUNANETRA DI PUSAT BAHASA, BUDAYA DAN AGAMA UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA (STUDI KASUS MAHASISWA PERIODE 2012/2013))
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB MAHASISWA TUNANETRA DI PUSAT BAHASA, BUDAYA DAN AGAMA UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA (STUDI KASUS MAHASISWA PERIODE 2012/2013))
BAB II, III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (742kB)

Abstract

Siti Sangidah, Problematika Pembelajaran Bahasa Arab Mahasiswa Tunanetra di Pusat Bahasa, Budaya dan Agama UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (Studi Kasus Mahasiswa Periode 2012/2013). Skripsi Yogyakarta : Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2013. Latar belakang penelitian ini adalah kondisi belajar mahasiswa tunanetra di Pusat Bahasa digabung dengan mahasiswa normal penglihatannya dalam satu kelas. Dalam pembelajaran bahasa Arab untuk mahasiswa normal saja banyak mengalamai masalah apalagi untuk mahasiswa tunanetra tentu akan menghadapi banyak kendala dan problematika, dan tidaklah mudah bagi mahasiswa tunanetra untuk langsung menerima pelajaran yang disampaikan oleh dosen di kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses kegiatan belajar mengajar bahasa Arab, mengetahui problematika yang dihadapi mahasiswa tunanetra dan mengetahui upaya yang diberikan dosen dan pihak Pusat Bahasa dalam mengatasi masalah yang dihadapi oleh mahasiswa tunanetra di Pusat Bahasa, Budaya dan Agama UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif, dengan subjek penelitian mahasiswa tunanetra periode 2012/2013 di Pusat Bahasa, Budaya dan Agama UIN Sunan Kalijaga. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Setelah data terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis kualitatif, dan uji kebasahan data dilakukan dengan cara triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa proses pembelajaran mahasiswa tunanetra di Pusat Bahasa disamakan dengan mahasiswa normal. Dalam pelakasanaannya mahasiswa tunanetra digabung dalam satu kelas dengan mahasiswa normal. Metode, media, materi dan sistem evaluasi mahasiswa tunanetra disamakan dengan mahasiswa normal. Sedangkan problematika pembelajaran yang dihadapi mahasiswa tunanetra adalah problematika linguistik dan problematika non linguistik. Problematika linguistik yang dihadapi mahasiswa tuanetra sebagaimana yang dihadapi oleh mahasiswa pada umumnya, yaitu pada tata bunyi, kosakata, tata bahasa dan tulisan. Namun untuk problematika non linguistik, problem yang paling menonjol adalah, pertama : buku ajar yang digunakan untuk mahasiswa tunanetra sama dengan mahasiswa normal. Kedua, fasilitas yang diberikan Pusat Bahasa kepada mahasiswa tunanetra belum memenuhi kebutuhan mahasiswa tunanetra dalam belajar. Ketiga, metode pembelajaran yang digunakan dosen di kelas inklusi belum tepat dan efektif. Upaya yang dilakukan dari pihak dosen hanya memberikan pendekatan verbal dan komunikasi. Sedangkan dari pihak Pusat Bahasa memberikan fasilitas berupa ruang kelas yang digabung dengan mahasiswa normal. Selain itu menyediakan ruang khusus untuk ujian, menambahkan alokasi waktu ujian dan pendamping secara suka rela.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Muhammad Ja’far Shodiq, M.Pdi
Subjects: Pendidikan Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 19 Mar 2014 11:38
Last Modified: 28 Jul 2017 08:30
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/11068

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum