MIFTAHUL ANWAR, NIM.: 01460722 (2009) MISKONSEPSI TENTANG OPTIKA DAN REMIDIASINYA PADA SISWA KELAS X MAN KARANGANOM KLATEN. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
|
Text (MISKONSEPSI TENTANG OPTIKA DAN REMIDIASINYA PADA SISWA KELAS X MAN KARANGANOM KLATEN)
BAB I DAN TERAKHIR.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (MISKONSEPSI TENTANG OPTIKA DAN REMIDIASINYA PADA SISWA KELAS X MAN KARANGANOM KLATEN)
BAB II SAMPAI SEBELUM BAB TERAKHIR.pdf - Published Version Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya siswa kelas XC MAN Karanganom Klaten yang mengalami miskonsepsi pada materi optika dan mengetahui pada konsep-konsep apa saja yang banyak ditemukan terjadi miskonsepsi. Adapun tujuan lain dari penelitian ini adalah mengetahui dapat tidaknya pembelajaran remidiasi dengan metode eksperimen dan analogi menyembuhkan miskonsepsi fisika serta besar persentase penurunan jumlah siswa kelas XC MAN Karanganom Klaten yang mengalami miskonsepsi setelah diberikan pembelajaran remidiasi dengan metode eksperimen dan analogi. Penelitian ini bersifat studi kasus dengan menggunakan metode pembelajaran eksperimen dan analogi dengan subyek siswa kelas XC MAN Karanganom Klaten semester genap tahun ajaran 2007/ 2008 sebanyak 25 siswa. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes miskonsepsi. Data yang terkumpul berupa data kualitatif dan kuantitatif. Adapun data kualitatif berupa kemampun siswa memberikan alasan yang mendasari pilihan jawaban tersebut. Sedangkan data kuantitatif berupa kesalahan pemahaman konsep yang terjadi pada siswa saat menjawab soal. Kesimpulan dari penelitian ini adalah (1) Terdapat miskonsepsi pada siswa kelas XC MAN Karanganom Klaten pada materi optika; (2) Miskonsepsi pada siswa kelas XC MAN Karanganom Klaten dalam materi optika diantaranya terjadi pada konsep pembiasan cahaya, pemantulan cahaya, proses penglihatan, rambatan cahaya, dan hamburan cahaya; (3) Diketahui bahwa pembelajaran remidiasi dengan metode eksperimen dan analogi dapat membantu menyembuhkan miskonsepsi pada siswa kelas XC MAN Karanganom Klaten; (4) Diketahui besarnya persentase penurunan miskonsepsi siswa kelas XC MAN Karanganom Klaten setelah diberikan pembelajaran remidiasi dengan metode eksperimen dan analogi. Penurunan tersebut antara lain pada konsep pembiasan cahaya 51%, pemantulan cahaya 26%, proses penglihatan 32%, rambatan cahaya 20%, dan hamburan cahaya 40%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information / Supervisor: | Pembimbing : Warsono, M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Miskonsepsi Optika dan Remidiasi. |
Subjects: | 500 Sains Murni > 530 Fisika > 530.7 Pendidikan Fisika |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Pendidikan Fisika (S1) |
Depositing User: | Edi Prasetya [edi_hoki] |
Date Deposited: | 20 Nov 2024 15:49 |
Last Modified: | 20 Nov 2024 15:51 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/1987 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
![]() |
View Item |